Cara Mengubah Angka Numerik Menjadi Romawi Dalam Excel, Begini Tutorialnya

Dalam program Microsoft Excel kamu bisa dengan mudah mengubah angka numerik menjadi angka romawi, lho. Begini caranya.

Cesar Uji Tawakal

Posted: Jum'at, 16 September 2022 | 13:45 WIB
Microsoft Excel. (Microsoft)

Microsoft Excel. (Microsoft)

Hitekno.com - Ada beberapa jenis angka yang sering digunakan dalam program Microsoft Excel diantaranya yaitu angka numerik dan angka romawi, angka numerik merupakan sistem penomoran yang merepresentasikan sebuah angka atau bilangan sedangkan angka romawi merupakan sistem penomoran yang menggunakan huruf latin untuk melambangkan angka numerik.

Dalam program Microsoft Excel kamu bisa dengan mudah mengubah angka numerik menjadi angka romawi, karena telah tersedia cara mengubah angka numerik menjadi romawi dalam Excel dengan menggunakan rumus roman.

Rumus roman adalah salah satu fungsi atau rumus dalam program Microsoft Excel yang digunakan untuk merubah angka biasa menjadi angka romawi. Cara penulisan rumus roman juga terbilang cukup mudah yaitu : =roman(number, [form])

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Vivo V25 5G di Indonesia, HP 6 Juta dengan Kamera Selfie 50 MP

Ilustrasi Microsoft Excel. (Pixabay)
Ilustrasi Microsoft Excel. (Pixabay)

Penjelasan:

  • Pada kolom number diisi dengan cell letak angka biasa yang ingin di ubah menjadi angka romawi berada, kolom ini wajib diisi
  • Pada kolom form kolom ini hanya opsional saja atau tidak wajib diisi karena kolom ini digunakan untuk menentukan pilihan tipe angka romawi yang kamu inginkan. Ada 4 jenis tipe form yang bisa kamu pilih yaitu kode form 0 untuk tipe angka romawi klasik, kode form 1 2 dan 3 untuk tipe angka romawi yang lebih ringkas seiring nilai dari formulir meningkat, dan kode form 4 untuk tipe angka romawi sederhana

Nah setelah kamu mengetahui sedikit penjelasan mengenai apa itu rumus roman, maka kamu juga harus mengetahui cara mengubah angka numerik menjadi romawi dalam Excel dengan menggunakan rumus roman tersebut.

Tutorial langkah-langkah untuk mengubah angka numerik menjadi romawi dengan menggunakan rumus roman yaitu :

Baca Juga: Cara Menggunakan Fitur AutoSum di Microsoft Excel, Mudah dan Praktis!

  • Buka program Microsoft Excel pada perangkat kamu
  • Kemudian klik pada cell tempat kamu ingin meletakkan hasil perubahan angka romawi nantinya dan masukkan rumus yang telah disebutkan di atas sebelumnya yaitu  ketik tanda sama dengan "=" terlebih dahulu dan ketik roman selanjutnya diikuti dengan tanda kurung buka "( " lalu klik pada cell yang berisi angka numerik yang ingin kamu ubah menjadi angka romawi dan ketik kode form untuk tipe angka romawi yang ingin kamu gunakan kemudian masukkan tanda kurung tutup ")"
  • Setelah itu tekan tombol enter maka hasil angka romawi akan secara otomatis muncul pada cell tersebut. Untuk mengubah angka numerik menjadi angka romawi pada cell berikutnya maka kamu bisa langsung copy paste saja rumus tersebut

Itulah cara mengubah angka numerik menjadi romawi dalam Excel yang bisa kamu lakukan dengan mudah, dengan adanya cara diatas maka kamu tidak perlu lagi merubah angka numerik menjadi angka romawi secara manual dengan mengetiknya satu per satu. Selamat mencoba!

Kontributor: Jeffry francisco
Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB