Siap Rilis di Pasar Global, Oppo A1 Pro 5G Bawa Snapdragon 778G?

Oppo A1 Pro 5G membawa fitur menarik di kelasnya.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Kamis, 10 November 2022 | 09:27 WIB
Logo Oppo. (Oppo)

Logo Oppo. (Oppo)

Hitekno.com - Oppo diyakini sedang mengembangkan HP baru dengan spesifikasi menengah premium di pasar global. Leaker membocorkan penampakan Oppo A1 Pro 5G dan mengungkap prediksi fiturnya.

Leaker populer, Evan Blass atau OnLeaks memperlihatkan bagian belakang Oppo A1 Pro 5G. HP Oppo ini membawa modul kamera berbentuk pil berukuran besar dengan desain cukup gemerlap.

Leaker tersebut mengungkap bahwa Oppo A1 Pro 5G merupakan versi rebrand dari Oppo A98. Sebagai informasi, Oppo A98 sebelumnya telah terlihat pada situs sertifikasi TENAA di China.

Baca Juga: Perusahaan Induk Facebook PHK 11 Ribu Karyawan, Mark Zuckerberg Minta Maaf

Perangkat tersebut kemungkinan bakal meluncur khusus untuk wilayah China. Jika bocoran benar, maka Oppo A1 Pro 5G disiapkan untuk pasar global sementara Oppo A98 akan debut terlebih dahulu di negara asalnya.

Situs sertifikasi TENAA turut memuat gambar Oppo A98. Perangkat terlihat mengusung modul kamera berbentuk pil seperti render yang dibagikan oleh OnLeaks.

Bocoran Oppo A1 Pro. (Twitter/ evleaks)
Bocoran Oppo A1 Pro. (Twitter/ evleaks)

Modul lingkaran pertama menampung sensor primer sedangkan yang kedua memiliki dua lensa bersama flash LED. Dikutip dari Gizmochina, Oppo A1 Pro 5G kemungkinan mempunyai spesifikasi mirip seperti Oppo A98.

Baca Juga: Oppo Find X6 Bawa Fitur Premium, Ini Prediksi Layar dan Kapasitas Baterainya

Situs TENAA mencantumkan informasi bahwa Oppo A98 mengusung chipset Snadragon 778G. Dapur pacu ini diprediksi bakal tersemat pada Oppo A1 Pro 5G.

Spesifikasi lainnya yaitu RAM hingga 12 GB dan memori penyimpanan 256 GB cukup menarik di kelas menengah premium.

Baca Juga: Spesifikasi Oppo A17, HP Murah Rp 2 Jutaan dengan Kamera Utama 50 MP

Perangkat mengemas baterai 5.000 mAh dan mendukung fitur fast charging 67 W. Oppo A1 Pro 5G diharapkan mengusung kamera utama 108 MP dan kamera selfie 16 MP.

Berita Terkait
Berita Terkini

Spesifikasi serta Harga Infinix Note 50 dan Infinix Note 50 Pro yang Resmi Masuk Indonesia...

gadget | 05:18 WIB

Realme sebagai brand Pilihannya Anak Muda meluncurkan realme C75x di Indonesia. Smartphone ini hadir untuk menjadi pilih...

gadget | 04:00 WIB

MediaTek M90 tidak hanya mendorong batasan konektivitas seluler, tetapi juga memungkinkan perangkat untuk terintegrasi s...

gadget | 17:51 WIB

Huawei Device Indonesia telah resmi membuka pre-order tablet terbaru yang dirancang untuk mendukung produktivitas dengan...

gadget | 20:17 WIB

POCO X7 Pro 5G adalah bukti kekuatan MediaTek Dimensity 8400 Ultra....

gadget | 18:01 WIB