Cara Membuat Instagram Note, Catatan Singkat Namun Menarik

Catatan singkat namun menarik, gunakan cara membuat Instagram Note ini.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 15 Desember 2022 | 14:01 WIB
Instagram Note. (Instagram)

Instagram Note. (Instagram)

Hitekno.com - Bagaimana cara membuat Instagram Note yang menarik? Berikut ini tim HiTekno.com rangkum tutorial Instagram bagaimana membuat catatan singkat tersebut.

Instagram Note sendiri telah dikenalkan fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk menyematkan pesan singkat. Sekilas Instagram Note mirip dengan status di WhatsApp Stories.

Menggunakan fitur baru Instagram Note pengguna bisa membuat pesan singkat dengan 60 karakter yang akan menghilang setelah 24 jam.

Baca Juga: Fitur Anyar Instagram Banjir Protes dari Netizen, Bisa Jadi Metode Baru Selingkuh?

Cara membuat Instagram Note sangat mudah. Kamu bisa mengakses fitur Instagram Note ini berada di bagian atas menu Direct Message (DM) Instagram.

Dalam fitur tersebut menampilkan seluruh Note atau Catatan singkat dari pengguna lain yang telah berteman dengan akun pengguna.

Note ditulis dan muncul di menu DM pengguna, halaman yang sama yang digunakan untuk mengirim pesan pribadi ke orang lain.

Baca Juga: Cara Membuat Boomerang Pakai Kamera iPhone, Langsung Tanpa Perlu Log In Instagram

Saat pengguna mengetuk dan membalas Note seseorang, itu akan membuka percakapan Direct Message dengan orang tersebut.

Cara Membuat Instagram Note

Dilansir dari Business Insider pada Kamis (15/12/2022), berikut ini cara membuat Instagram Note:

Baca Juga: Begini Cara Mengecek Akun Instagram Kamu Diblokir atau Tidak

  • Buka Instagram dan ketuk logo DM atau Messenger di sudut kanan atas untuk membuka halaman pesan langsung.
  • Pengguna akan melihat serangkaian balon di bagian atas halaman pesan langsung, masing-masing gelembung itu menampilkan akun orang-orang yang berteman dengan pengguna dan memposting Note.
  • Ketuk gelembung yang berisi gambar profil pengguna di sisi paling kiri.
  • Ketuk Note pengguna dan pilih siapa saja yang dapat melihatnya. Pengguna dapat memilih opsi Mutual (pengguna yang diikuti dan mengikuti kembali) atau daftar Close Friends.
  • Setelah menulis Note, ketuk Share di bagian atas untuk memposting Note.

Postingan Note ini akan bertahan selama 24 jam dan bisa dilihat oleh mutual atau Close Friends pengguna.

Pengguna juga dapat memposting Note lain atau menghapus Note yang telah diposting dengan mengetuk lagi gelembung balon milik pengguna. Setiap Note baru akan menggantikan yang lama.

Setelah mengetahui cara membuat Instagram Note, kini pengguna dapat mencobanya dan berkomunikasi dengan orang lain melalui cara yang lebih menyenangkan.

Baca Juga: Dibalik Akun Bodong Twitter dan Instagram, Ternyata Banyak Bot Buzzer dari Instansi Militer

Gunakan cara membuat Instagram Note di atas dengan baik. Semoga tutorial Instagram di atas bermanfaat bagi kamu. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami)

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB