Laptop Tergahar Samsung, Segini Harga Samsung Galaxy Book3 Ultra

Pre-order Samsung Galaxy Book3 Ultra telah dibuka di pasar global.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Rabu, 15 Februari 2023 | 15:41 WIB
Samsung Galaxy Book3 Ultra. (Samsung)

Samsung Galaxy Book3 Ultra. (Samsung)

Hitekno.com - Perusahaan merilis Samsung Galaxy Book3 Ultra bersamaan dengan Galaxy S23 beberapa waktu lalu. Pre-order Samsung Galaxy Book3 Ultra kini dibuka di situs resmi perusahaan.

Samsung mengumumkan bahwa Galaxy Book3 Ultra siap untuk pre-order di seluruh dunia. Penjualan dan ketersediaan dijadwalkan pada 22 Februari di Eropa dan Amerika Serikat.

Dikutip dari GSMArena, pelanggan di India harus menunggu hingga 15 Maret 2023. Perangkat siap untuk dipesan pada beberapa negara lain secara bertahap.

Baca Juga: TM Roh: Samsung Galaxy S23 Series dapat Sambutan Antusias di Asia Tenggara

Samsung Galaxy Book3 Ultra merupakan laptop tergahar dengan spesifikasi tinggi dari jajaran laptop milik Samsung.

Laptop mengusung layar Dynamic AMOLED 2X 16 inci dengan kecepatan refresh rate 120Hz.

Samsung Galaxy Book3 Ultra. (Samsung)
Samsung Galaxy Book3 Ultra. (Samsung)

Perusahaan menyediakan dua versi chipset pada Samsung Galaxy Book3 Ultra. Kedua model sama-sama mengusung layar 16 inci dengan berat sekitar 1,8 kilogram.

Baca Juga: Kenalan Sama Laptop Baru Xiaomi Redmibook Pro 14, Speknya Bikin Ngiler, Harga Oke Punya

Opsi terendah mempunyai spesifikasi prosesor Intel Core i7-13700H, GPU RTX4050, RAM LPDDR5 16 GB, dan SSD NVMe 512 GB.

Model yang lebih tinggi memiliki spesifikasi mencakup Intel Core i9-13900H, GPU RTX4070, RAM 32 GB, dan penyimpanan 1 TB.

Samsung Galaxy Book3 Ultra, Laptop 16 Inci dengan Layar Dynamic AMOLED. (Samsung)
Samsung Galaxy Book3 Ultra, Laptop 16 Inci dengan Layar Dynamic AMOLED. (Samsung)

Harga Samsung Galaxy Book3 Ultra dengan versi Intel Core i7-13700H dibanderol sebesar 2.400 dolar AS atau Rp 36,5 juta.

Baca Juga: Xiaomi Luncurkan Laptop Tipis Cantik, Usung CPU Snapdragon

Model tertinggi (Intel Core i9-13900H/ RAM 32 GB) dapat dibeli dengan harga 3.000 dolar AS atau Rp 45,6 juta.

Itulah tadi rincian spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Book3, tertarik menantikan laptop tergahar Samsung satu ini?

Berita Terkait
Berita Terkini

Realme disebut tengah menyiapkan Realme P3 yang terungkap telah lolos sertifikasi Eurofins....

gadget | 13:46 WIB

Sebuah sumber terpercaya, Sonny Dickson menampilkan penampakan yang diklaimnya sebagai dummy iPhone SE generasi keempat....

gadget | 12:35 WIB

Drone DJI Flip dijual mulai harga Rp 6,205,000....

gadget | 17:50 WIB

Kenapa layar sentuh sulit dihadirkan ke motor listrik atau kendaraan roda dua lainnya?...

gadget | 19:52 WIB

Mix Flip 2 besutan Xiaomi dikabarkan akan diluncurkan lebih awal tahun ini dibanding pendahulunya....

gadget | 15:05 WIB