Acer One 10 2023 Lolos Sertifikasi Resmi, Bawa Chip MediaTek dan RAM 4 GB

Acer One 10 2023 mendukung konektivitas 4G.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Sabtu, 25 Februari 2023 | 11:41 WIB
Acer One 10 2023 lolos sertifikasi resmi FCC. (FCC)

Acer One 10 2023 lolos sertifikasi resmi FCC. (FCC)

Hitekno.com - Acer diprediksi dapat meluncurkan tablet anyar dalam waktu dekat. Tablet berkamera ganda dengan nama komersial sebagai Acer One 10 2023 telah muncul di situs sertifikasi resmi.

Laporan dari oing, Acer One 10 terdaftar di database FCC Amerika Serikat.

Sebagai informasi, Acer One 10 series termasuk lambat dalam menerima pembaruan beberapa tahun terakhir.

Baca Juga: Pengiriman Smartwatch Meningkat pada 2022, Apple Raih Pangsa Pasar Terbesar

Perangkat terakhir telah menerima update Android 12. Acer One 10 (2023) bakal meluncur dengan sejumlah peningkatan dari model sebelumnya.

Salah satu perubahan yang paling menonjol adalah adanya chip MediaTek MT8768 octa-core 2.0 GHz.

Acer One 10 2023 lolos sertifikasi resmi FCC. (FCC)
Acer One 10 2023 lolos sertifikasi resmi FCC. (FCC)

Chip ini diklaim menjanjikan performa yang lebih cepat dan efisien bagi pengguna. Tablet ini juga hadir dengan memori RAM 4 GB (DDR4) penyimpanan internal 64 GB.

Baca Juga: Rekomendasi HP Harga 3 Jutaan: Pilih POCO X5 5G atau Samsung Galaxy A23 5G?

Perusahaan turut menyediakan slot microSD sehingga pengguna bisa menambah slot memori ekstenal hingga 1 TB.

Acer One 10 (2023) menampilkan layar IPS LCD 10,1 inci beresolusi 1920 × 1200 piksel dengan kamera depan 5MP dan speaker stereo.

Acer One 10 2023 lolos sertifikasi resmi FCC. (FCC)
Acer One 10 2023 lolos sertifikasi resmi FCC. (FCC)

Di bagian belakang, Acer One 10 menghadirkan kamera ganda untuk pertama kalinya. Terdapat kamera utama 13 MP dan sensor kedua yang belum diketahui spesifikasinya.

Baca Juga: 5 Tips Penggunaan Gadget Aman dengan Tablet Anak dari Huawei

Port termasuk jack audio 3,5 mm untuk headphone dan port USB-C. Dari segi konektivitas, Acer One 10 (2023) mendukung Wi-Fi 5 dan Bluetooth 5.0.

Tablet anyar Acer ini mengemas baterai 5000 mAh, yang menjanjikan masa pakai baterai hingga 7 jam. Acer One 10 (2023) bakal mendukung konektivitas 4G.

Berita Terkait
Berita Terkini

Vivo Y19s ini hadir sebagai HP murahdengan baterai besar dan durabilitas tinggi....

gadget | 15:19 WIB

Vivo V40 Lite 4G dibekali kamera handal, performa solid dan harga yang sesuai....

gadget | 18:00 WIB

Instax Mini Evo spesial ini punya dua pilihan warna diantaranya, Titanium Gold dan Dark Silver....

gadget | 21:43 WIB

Cek berapa harga Vivo V40 Lite 5G untuk varian 12 GB + 512 GB....

gadget | 12:12 WIB

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB