MWC 2023: Lenovo ThinkPad X13 Gen 4 Resmi Rilis dengan Layar OLED 2.8K

Lenovo ThinkPad X13 Gen 4 membawa spesifikasi premium.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 28 Februari 2023 | 17:39 WIB
Laptop Lenovo ThinkPad X13 Gen 4. (Lenovo)

Laptop Lenovo ThinkPad X13 Gen 4. (Lenovo)

Hitekno.com - Lenovo resmi mengenalkan ThinkPad generasi anyar pada pameran teknologi akbar Mobile World Congress 2023 Barcelona (MWC 2023). Dua perangkat yang dikenalkan oleh perusahaan yaitu Lenovo ThinkPad X13 Gen 4 dan ThinkPad X13 Yoga Gen 4.

Lenovo meluncurkan banyak laptop di MWC 2023. Dua laptop ThinkPad ini hanyalah segelintir dari produk yang dipamerkan oleh perusahaan.

Lenovo bahkan mengenalkan smartphone dengan layar gulung di pameran teknologi bergengsi tersebut.

Baca Juga: ZTE Mau Perkenalkan Ponsel dengan Kamera Under Display, Selamat Jalan Poni HP

Laptop ThinkPad X13 Gen 4 dan Lenovo ThinkPad X13 Yoga membawa desain baru. Terdapat peningkatan dari segi dapur pacunya.

Dikutip dari situs resmi perusahaan, ThinkPad X13 Gen 4 dan ThinkPad X13 Yoga Gen 4 menyertakan bingkai yang lebih ramping untuk meningkatkan rasio screen-to-body dan meningkatkan fungsionalitas kinerja hybrid bagi pekerja dengan mobilitas tinggi.

Laptop Lenovo ThinkPad X13 Gen 4. (Lenovo)
Laptop Lenovo ThinkPad X13 Gen 4. (Lenovo)

Selain itu, dengan speaker Dolby Audio dan kamera 5-megapixel akan menghadirkan pengalaman kolaboratif bagi pengguna. Laptop ini hadir dengan warna hitam pekat.

Baca Juga: Apple Diprediksi Punya "Startup" Rahasia untuk Membuat Perangkat Futuristik

X13 Gen 4 dapat dikonfigurasi dengan layar OLED 2,8K 13,3 inch yang diaktifkan dengan Dolby Vision dan dilengkapi teknologi Eyesafe Certified Natural Low Blue Light untuk membantu mengurangi mata yang tegang.

Keamanan dan kemudahan penggunaan ditingkatkan dengan deteksi kehadiran manusia ultrasonic yang dapat menyederhanakan sistem login dengan pengenalan wajah melalui Windows Hello.

ThinkPad X13 Gen 4 dan X13 Yoga Gen 4 dapat dikonfigurasi hingga Windows 11 Pro dan ditenagai oleh prosesor Intel Core generasi ke-13 terbaru dengan Intel vPro dan grafis Intel Iris Xe terintegrasi.

Baca Juga: Laptop Gaming Colorful EVOL X16 PRO Dibekali GeForce RTX 4060

X13 Gen 4 sebagai alternatif dapat dikonfigurasi dengan Prosesor AMD Ryzen 7000 Series Mobile terbaru dengan AMD Radeon Graphics terintegrasi.

Laptop Lenovo ThinkPad X13 Gen 4. (Lenovo)
Laptop Lenovo ThinkPad X13 Gen 4. (Lenovo)

Seri ThinkPad T telah memperkenalkan lebih dari dua puluh generasi sejak peluncuran pertamanya pada Mei 2000 dengan setiap rilis berfokus pada peningkatan desain, kinerja, dan produktivitas.

Generasi terbaru terus mendorong peningkatan bertahap dan mengadopsi bahan yang lebih berkelanjutan seperti yang disebutkan di atas.

Kamera 5 MP opsional pun diperbaharui dengan Inframerah dapat meningkatkan pengalaman pengguna karena kerja hybrid meningkatkan kebutuhan untuk konferensi video.

Lebih banyak opsi tampilan low blue light untuk membantu melindungi dari ketegangan mata, termasuk opsi panel OLED 2.8k sekarang tersedia di T14 Gen 4 dan T16 Gen 2 serta T14s Gen 4.

Menurut laporan Notebookcheck, harga ThinkPad X13 Gen 4 dibanderol mulai dari 1.190 euro atau Rp 19,3 juta di pasar Eropa.

Sementara Lenovo ThinkPad X13 Yoga Gen 4 dapat dibeli mulai dari 1.290 euro atau Rp 20,9 juta.

Belum diketahui terkait ketersediaan Lenovo ThinkPad X13 Gen 4 series di pasar global termasuk ke Indonesia.

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu keunggulan smartphone di tahun depan, tidak hanya kecanggihannya tapi juga bezelnya yang tipis....

gadget | 11:40 WIB

Beredar sebuah gambar yang diduga menggambarkan Redmi Turbo 4 yang akan datang telah bocor di China....

gadget | 10:29 WIB

Samsung Galaxy Watch Ultra adalah wearables idaman buat mereka yang suka bertualang hingga merasakan adrenalin tinggi sa...

gadget | 09:25 WIB

Realme berhasil mengukir catatan sejarah baru di Indonesia lewat realme C75. Sebab HP Realme itu berhasil memecahkan rek...

gadget | 20:13 WIB

POCO M7 Pro 5G siap meluncur minggu depan, terungkap prosesor yang akan digunakan....

gadget | 12:50 WIB