Lebih Murah, Realme GT Neo 5 SE dengan Fast Charging 100 W Lolos Sertifikasi

Realme GT Neo 5 SE membawa spesifikasi lebih rendah dibanding model standarnya.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Minggu, 05 Maret 2023 | 15:19 WIB
Realme GT Neo 5. (Realme China)

Realme GT Neo 5. (Realme China)

Hitekno.com - Realme GT Neo 5 telah meluncur pada kuartal pertama 2023 di China. Perusahaan diyakini dapat merilis versi "SE" yang lebih murah.

Realme GT Neo 5 SE lolos sertifikasi 3C di China dengan mengusung fast charging 100 W. Sebagai informasi, Realme GT Neo 5 debut terlebih dahulu di Negeri Tirai Bambu.

Perusahaan lantas membawanya ke pasar internasional dengan nama Realme GT 3.

Baca Juga: Realme akan Pastikan Setiap Ponselnya Dukung Isi Daya Cepat, Minimal 33 W

Leaker populer Digital Chat Station membocorkan bahwa Realme GT Neo 5 SE bakal mengusung layar OLED 6,74 inci beresolusi 2772 x 1240 piksel.

Fitur layarnya mencakup kecepatan refresh 144 Hz, peredupan PWM 2160 Hz, dan kecerahan puncak hingga 1.100 nits.

Realme GT Neo 5 SE lolos sertifikasi. (3C via Twitter @stufflistings)
Realme GT Neo 5 SE lolos sertifikasi. (3C via Twitter @stufflistings)

Realme GT Neo 5 SE merupakan varian Lite dari Realme GT Neo 5 standar. Tentu harganya diharapkan lebih murah jika dibandingkan model standar.

Baca Juga: Bakal Saingi Oppo Pad 2, Vivo Pad 2 Tawarkan Spesifikasi Begini

Smartphone diprediksi mengusung Snapdragon 7+ Gen 1 dan membawa kamera selfie 16 MP.

Dikutip dari NDTV, kemungkinan mempunyai sensor primer OmniVision 64 MP bersama dengan sensor ultrawide Sony IMX355 8 MP serta sensor lain 2 MP.

Leaker Mukul Sharma mengatakan bahwa perangkat telah terlihat di situs sertifikasi 3C dengan baterai 5.500 mAh dan fast charging 100 W.

Baca Juga: Realme C55 NFC Rilis 7 Maret 2023, Dibekali Kamera 64 MP dan Memori 256 GB

Spesifikasi Realme GT Neo 5

Kamera Realme GT Neo 5. (Realme China)
Kamera Realme GT Neo 5. (Realme China)

 

Saat perilisan, perusahaan mengklaim bahwa Realme GT Neo 5 adalah HP fast charging 240 W pertama di dunia yang tersedia secara komersial.

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Oppo Reno8 T 4G, HP Midrange dengan Kamera 100 MP

Smartphone mengusung layar AMOLED 6,74 inci beresolusi 1.5K (2772 x 1240 piksel) dengan refresh rate 144 Hz.

HP Realme ini mengandalkan chipset Qualcomm kelas atas, Snapdragon 8 Plus Gen 1. Realme GT Neo 5 membawa dua versi pengisian daya yaitu 150 W dan 240 W.

Model 150 W mempunyai tiga konfigurasi memori yaitu 8GB/256GB, 12GB/256GB, 16GB/256GB. Perusahaan juga menyediakan varian fast charging 240 W dengan model memori 16GB/256GB dan 16GB/1TB.

Ponsel memiliki tiga kamera belakang berkonfigurasi 50 MP (Primer, Sony IMX890, OIS) + 8 MP (Ultrawide, Sony IMX355) + 2 MP (Makro) serta kamera selfie 16 MP.

Realme GT Neo 5 model fast charging 150 W varian memori terendah (8GB/128GB) dibanderol sebesar 2.499 yuan (Rp 5,6 juta).

Model lebih tinggi (16GB/256GB) dengan fast charging 240 W dapat dibeli dengan harga 3.199 yuan (Rp 7,1 juta).

Realme GT Neo 5 SE diyakini bakal dibanderol dengan harga lebih rendah dibanding nominal di atas.

Berita Terkait
Berita Terkini

Spesifikasi serta Harga Infinix Note 50 dan Infinix Note 50 Pro yang Resmi Masuk Indonesia...

gadget | 05:18 WIB

Realme sebagai brand Pilihannya Anak Muda meluncurkan realme C75x di Indonesia. Smartphone ini hadir untuk menjadi pilih...

gadget | 04:00 WIB

MediaTek M90 tidak hanya mendorong batasan konektivitas seluler, tetapi juga memungkinkan perangkat untuk terintegrasi s...

gadget | 17:51 WIB

Huawei Device Indonesia telah resmi membuka pre-order tablet terbaru yang dirancang untuk mendukung produktivitas dengan...

gadget | 20:17 WIB

POCO X7 Pro 5G adalah bukti kekuatan MediaTek Dimensity 8400 Ultra....

gadget | 18:01 WIB