Hitekno.com - Perusahaan resmi merilis Infinix Note 30 series ke publik pada kuartal kedua 2023. Berikut terdapat rincian fitur dan spesifikasi Infinix Note 30 Pro.
Sebagai informasi, keluarga Infinix Note 30 series yang baru saja debut mencakup Infinix Note 30, Infinix Note 30 5G dan Infinix Note 30 Pro 5G.
Perusahaan juga mempunyai varian pelengkap yaitu Infinix Note 30i dan Infinix Note 30 VIP.
Baca Juga: Chipset Infinix Hot 30i Setara Snapdragon Apa?
Infinix Note 30 Pro membawa spesifikasi lebih tinggi dibanding Note 30 standar. Smartphone mengusung layar AMOLED 6,78 inci beresolusi Full HD Plus (1080 x 2460 piksel) dengan refresh rate 120 Hz.
Fitur layarnya termasuk dukungan 1 miliar warna, kecerahan puncak 900 nits, dan kerapatan piksel 388 PPI.
Ponsel turut dibekali sertifikasi IP53 untuk ketahanan terhadap percikan air dan debu.
Baca Juga: Spesifikasi Tecno Camon 20: HP Murah dengan Kamera Selfie 32 MP dan Memori Lega
HP Infinix Note 30 Pro mengandalkan chipset MediaTek Helio G99 yang dipasangkan dengan RAM 8 GB.
Perusahaan menyediakan dua varian memori internal yaitu 64 GB dan 128 GB. Pengguna dapat memperluas penyimpanan hingga 2 TB melalui slot microSD.
Smartphone ini mengemas baterai 5.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 68 W. Perusahaan mengklaim bahwa fast charging 68 W miliknya dapat mengisi daya 0 hingga 80 persen dalam waktu 30 menit.
Baca Juga: Tips Memilih HP Murah untuk Fotografi, Ini yang Perlu Diperhatikan
Infinix Note 30 Pro mempunyai tiga kamera belakang berkonfigurasi 108 MP (primer) + 2 MP (sekunder) + sensor AI.
Punch-hole di bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 16 MP. Berikut rincian spesifikasi Infinix Note 30 Pro:
Harga Infinix Note 30 Pro
Harga Infinix Note 30 4G dibanderol sebesar 230 dolar AS atau Rp 3,4 juta. Perusahaan belum mengumumkan harga versi 5G dan model Pro-nya.
Meski begitu, kedua perangkat kabarnya bakal dibanderol kurang dari 300 dolar AS (Rp 4,5 juta).
Bocoran sebelumnya mengungkap bahwa harga Infinix Note 30 Pro kemungkinan dibanderol mulai dari 20 ribu rupee atau Rp 3,6 juta.
Itulah tadi rincian fitur dan spesifikasi Infinix Note 30 Pro, tertarik membeli HP baru satu ini?