Samsung Exynos Auto V920 Akan Disematkan pada Kendaraan Hyundai Motor Mendatang

Seperti apa SamsungExynos Auto V920 ini, kenapa sampai dipilih Hyundai untuk kendaraan mereka.

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 13 Juni 2023 | 16:03 WIB
Samsung Exynos Auto V920. (Samsung)

Samsung Exynos Auto V920. (Samsung)

Hitekno.com - Samsung Electronics resmi mengumumkan prosesor otomotif terbarunya akan digunakan dalam kendaraan Hyundai Motor mendatang. Yakni Samsung Exynos Auto V920 yang telah dipilih untuk memperkuat sistem infotainment dalam kendaraan.

Nantinya Samsung Exynos Auto V920 akan memperkuat in-vehicle infotainment / IVI generasi mendatang milik Hyundai Motor Company, yang diperkirakan akan diluncurkan pada tahun 2025.

Ini menandai kolaborasi pertama untuk semikonduktor otomotif antara Samsung dengan Hyundai Motor, pemimpin mobilitas global.

Baca Juga: Hyundai Pilih Samsung Exynos untuk Jadi Otak di Mobil Listriknya

"Kami sangat senang dapat berkolaborasi dengan Hyundai Motor, produsen mobilitas global terkemuka, dan kami mengantisipasi bahwa kemitraan ini akan semakin memperkuat posisi kami di bidang infotainment otomotif," kata Jae Geol Pyee, Executive Vice President of Sales & Marketing, System LSI Business Samsung Electronics.

"Melalui kolaborasi erat dengan pelanggan global dan mitra ekosistem kami, kami akan terus menciptakan solusi chip otomotif mutakhir yang menawarkan pengalaman mobilitas yang aman dan menyenangkan." lanjutnya.

Exynos Auto V920 adalah prosesor otomotif generasi ketiga dari Samsung untuk sistem IVI mutakhir. Dengan peningkatan yang cukup besar pada kinerja CPU, grafis dan pemrosesan neural, Samsung Exynos Auto V920 akan memberikan pengalaman di dalam kendaraan yang optimal dengan memungkinkan tampilan real-time dari informasi mengemudi yang penting, dan juga pemutaran konten video yang kaya grafis dan game yang lancar di beberapa layar.

Baca Juga: Hyundai Energy Indonesia Mulai Dibangun, Hadirkan Rantai Pasokan Baterai Kendaraan Listrik

Samsung Exynos Auto V920 mengemas 10 core terbaru Arm yang dioptimalkan untuk mengemudi secara otonom, memungkinkan kinerja pemrosesan 1,7 kali lebih besar dari generasi sebelumnya.

Dengan dukungan kecepatan mutakhir memori LPDDR5, V920 dapat secara efisien mengelola hingga enam layar beresolusi tinggi untuk dasbor, infotainment, dan sistem hiburan di kursi belakang, dan hingga 12 sensor kamera yang menangkap informasi visual penting.

Peningkatan yang signifikan telah dilakukan pada grafis dan kinerja kecerdasan buatan (AI) pada prosesor, meningkatkan presentasi visual pada layar dan mengoptimalkan interaksi pengemudi dengan informasi di dalam mobil.

Baca Juga: Hyundai Siap Luncurkan Kendaraan Penjelajah Bulan di 2027

Untuk memberikan antarmuka pengguna grafis (GUI) yang kaya, Samsung Exynos Auto V920 mengintegrasikan core GPU canggih dengan kemampuan pemrosesan grafis hingga dua kali lebih cepat dari pendahulunya.

Dengan menggabungkan inti komputasi terbaru, neural processing unit (NPU) mencapai kinerja 2,7 kali lebih besar dari generasi sebelumnya.

Hal ini memungkinkan V920 untuk mendukung fitur pemantauan pengemudi yang disempurnakan untuk mendeteksi kondisi pengemudi dengan lebih baik dan dengan cepat menilai lingkungan sekitar, sehingga memberikan kondisi berkendara yang lebih aman.

Baca Juga: Apa Saja yang Bisa Dilakukan di Hyundai Virtual Showroom

Untuk lebih meningkatkan keselamatan pengemudi, safety island yang dibenamkan pada Samsung Exynos Auto V920 – sesuai dengan persyaratan Automotive Safety Integrity Level B (ASIL-B) – mendeteksi dan mengelola kesalahan secara real-time, menjaga sistem IVI tetap aman.

Berita Terkait
Berita Terkini

Advan TBOOK dibekali prosesor Intel Celeron N100, diklaim handal untuk keperluan mahasiswa dan pelajar....

gadget | 19:01 WIB

Vivo V40 Lite hadir sebagai solusi untuk mengabadikan setiap momen konsermu....

gadget | 20:02 WIB

Samsung Galaxy S24 FE dibekali kamera 50 MP dan zoom 3x yang mumpuni....

gadget | 12:03 WIB

Cek apa yang ditawarkan MediaTekDimensity 9400....

gadget | 19:41 WIB

Berikut ini jajaran lini chipset MediaTek Dimensity terbaru....

gadget | 13:57 WIB