Dinosaurus dan Pokemon Bersatu dalam Game Anyar Ini

Diluncurkan menyambut pemutaran film Jurassic World: Fallen Kingdom pada Juni nanti.

Editor Hitekno

Posted: Sabtu, 10 Maret 2018 | 09:45 WIB
Cuplikan video promosi gim Jurassic World Alive yang akan meluncur sekitar triwulan kedua tahun 2018. [YouTube/Jurassic World Alive)

Cuplikan video promosi gim Jurassic World Alive yang akan meluncur sekitar triwulan kedua tahun 2018. [YouTube/Jurassic World Alive)

Hitekno.com - Universal Studio pada pekan ini memperkenalkan Jurassic World Alive, sebuah game mobile berteknologi augmented reality yang sangat mirip dan bahkan boleh disebut menjiplak Pokemon GO.

Gim yang diperkenalkan pada Rabu (7/3/2018) itu dikembangkan oleh Ludia dan rencananya sudah bisa dimainkan sebelum film "Jurassic World: Fallen Kingdom" diputar perdana pada 22 Juni mendatang.

"Dengan Jurassic World Alive, kami ingin penonton benar-benar merasakan hidup bersama dinosaurus dalam cara yang sebelumnya dianggap mustahil," kata Alex Thabet, CEO Ludia, dalam siaran pers yang dilansir Gizmodo.

Dalam game itu, yang akan tersedia dalam ponsel berbasis Android maupun iPhone, pemain bisa melacak dinosaurus, menangkapnya, dan menggunakanya untuk bertarung melawan dinosaurus milik pemain lain.

Satu-satunya perbedaan, lansir The Next Web, adalah dalam Jurassic World Alive, pemain tak harus bertualang sendiri untuk menangkap dinosaurus. Alih-alih, pemain bisa menggunakan drone untuk menangkap dinosaurus virtual tersebut.

Saat ini game Jurassic World Alive sudah bisa kamu temukan di Google Play Store, tetapi sayang belum bisa diunduh. Para peminat hanya bisa mendaftar, agar saat diluncurkan akan mendapatkan pemberitahuan dari pengembangnya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB