Tidak hanya Film, Sejumlah Game ini Punya deretan Lagu di Spotify

Sejumlah permainan ini memiliki soundtrack lagu yang cukup terkenal dan memiliki deretan lagu di Spotify lho.

Rendy Adrikni Sadikin | Dinar Surya Oktarini

Posted: Minggu, 15 April 2018 | 18:43 WIB
Soundtrack Game/PlayStation

Soundtrack Game/PlayStation

Hitekno.com - Diantara kalian sadar gak sih kalau game yang biasa kalian mainkan itu punya soundtrack yang cukup terkenal.

Nah, ternyata dari beberapa soundtrack game tersebut kita bisa dengarkan di layanan streaming musik Spotify lho.

Kira-kira soundtrack game apa aja ya yang bisa kita dengerin?

Yuk, kita simak bareng-bareng.

1. Bastion

Tidak hanya Film, Sejumlah Game ini Punya deretan Lagu di Spotify - 1

Sumber foto: Gearnuke.com

Bastion adalah video game yang dikembangkan oleh pengembang independen Supergiant Games dan diterbitkan oleh Warner Bros.

Permainan yang dikemas dua dimensi dengan kamera isometrik ini memiliki 7 deretan soundtrack lagu di Spotify.

Kamu bisa dengerin lagunya sambil bayangin mainin gamenya tuh.

2. Journey

Tidak hanya Film, Sejumlah Game ini Punya deretan Lagu di Spotify - 2

Sumber foto: PlayStation

Journey adalah permainan yang dikembangkan oleh dan diterbitkan oleh Sony Computer Entertainment.

Dalam permainan Journey pemain bertugas mengontrol sosok berjubah di padang pasir yang luas.

Permainan ini juga memiliki 7 lagu di spotify dan salah satu lagunya pernah masuk dalam nominasi grammy awards.

3. Destiny

Tidak hanya Film, Sejumlah Game ini Punya deretan Lagu di Spotify - 3

Sumber foto: boiteagames.fr

Destiny adalah video game yang dikembangkan oleh Bungie dan diterbitkan oleh Activision.

Permainan yang resmi dirilis di seluruh dunia pada 9 September 2014 ini juga memiliki soundtrack lho.

Bahkan salah satu lagunya adalah ciptaan Paul McCartney.

4. Assassin s Creed

Tidak hanya Film, Sejumlah Game ini Punya deretan Lagu di Spotify - 4

Sumber foto: Ubisoft

Siapa yang gak tahu permainan Assassin Creed?

Permainan yang dibuat oleh Ubisoft ini memiliki soundtrack yang sangat familiar sekali.

Ada yang pernah dengerin gak gimana soundtrack game ini?

5. Rocket League

Tidak hanya Film, Sejumlah Game ini Punya deretan Lagu di Spotify - 5

Sumber foto: ec.nintendo.com

Rocket League adalah gim video sepakbola yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Psyonix.

Game yang pertama kali dirilis untuk Microsoft Windows dan PlayStation 4 pada bulan Juli 2015 ini memiliki soudtrack yang dirilis di tahun yang sama.

Musik yang diisi langsung oleh komposisi asli desainer suara Psyonix, Mike Ault.

Gimana tuh, kalian mau dengerin soundtrack yang mana nih sekarang?

Hitkeno/Dinar Surya Oktarini

Berita Terkait
Berita Terkini

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB

PBESI menjelaskan rencana mereka membuat event esports di Indonesia yang jauh lebih luar biasa dengan konsep esports Tou...

games | 22:09 WIB

Tim gabungan dari empat pemain Rusia dan satu pemain Jerman ini mampu bertahan sampai empat besar M6 Mobile Legends....

games | 14:49 WIB

Borderlands 4adalahgameBorderlands yang paling ambisius hingga saat ini....

games | 11:17 WIB

Tak hanya Astro Bot dan Balatro yang mendominasi, ada Methapor: ReFantazio yang meramaikan The Game Awards 2024....

games | 12:30 WIB