Lima Hero Mobile Legends yang Jarang Digunakan 2018

Tingkat kesulitan dan damage yang dihasilkan menjadi poin penentu dalam memilih hero.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Rabu, 11 Juli 2018 | 08:00 WIB
Sumber: Mobile Legends Guide

Sumber: Mobile Legends Guide

Hitekno.com - Karakteristik yang ada pada hero di Mobile Legends berbeda-beda. Hal itu yang mendasari player Mobile Legends memilih hero favoritnya. Tingkat kesulitan dan damage yang dihasilkan menjadi poin penentu dalam memilih hero.

Meskipun demikian, bukan berarti hero ini buruk karena penggunaan hero dan kemenangan tim tergantung keahlian dari player tersebut. Berikut lima hero Mobile Legends yang jarang digunakan di tahun 2018 ini.

1. Diggie

Baca Juga: Nggak Hanya Canggih, Piala Dunia 2018 Dirancang Ramah Lingkungan

Sumber: Mobilelegends.com
Sumber: Mobilelegends.com

Hero ini mempunyai tingkat kepopuleran sebanyak 0,13 %. Diggie menempati peringkat satu memang cukup mengagetkan mengingat hero ini merupakan hero support yang cukup bagus. Namun statistik yang ada mengatakan demikian.

Diggie jarang digunakan kemungkinan karena tingkat kesulitan yang membutuhkan timing yang tepat ketika menggunakan hero ini.


2. Uranus

Baca Juga: Kominfo Buka Blokir Tik Tok

Sumber: BGamez
Sumber: BGamez

Hero yang diharapakan menjadi tanker terlaris setelah Johnson ini nampaknya gagal dalam menjalankan tugasnya. Uranus hanya memiliki tingkat kepopuleran sebesar 0,18 %.

Meskipun durabilitasnya meraih skor 85 dan membuatnya sulit dibunuh nampaknya player masih enggan menggunakannya. Uranus mungkin terlalu tanky yang membuatnya sulit untuk menjadi hero killer seperti Hilda, Balmond, dan Johnson.

3. Chang'e

Baca Juga: Selamat Ulang Tahun, Nikola Tesla

Sumber: BGamez
Sumber: BGamez

Chang'e yang merupakan adik dari Zilong nampaknya harus kecewa. Dia tak sepopuler kakaknya yang menempati lima besar hero paling populer. Hero ini termasuk baru karena dirilis pada bulan April lalu.

Tak seperti hero baru yang biasanya langsung laris manis, Chang'e hanya memiliki tingkat kepopuleran sebesar 0,19 %. Tingkat kesulitan Chang'e sebesar 70 poin yang membuatnya cukup sulit untuk dimainkan. Hero yang berasal dari mitologi Cina ini juga termasuk susah kabur yang membuatnya kurang populer.


4. Grock

Baca Juga: Makin Mudah Membalas Ribuan Pesan WhatsApp dengan Cara Ini

Sumber: Mobilelegends.com
Sumber: Mobilelegends.com

Grock merupakan hero tipe tanker yang cukup membuat lawan kerepotan. Sayangnya statistik mengatakan bahwa tak banyak player yang menggunakannya. Hero ini hanya memiliki tingkat kepopuleran sebesar 0,37 persen.

Kombinasi skill dua untuk menjadi dinding dan skill tiga yang memberi damage besar harus tepat. Senasib dengan Uranus, hero ini sangat sulit memberikan damage kepada musuh sehingga membuatnya jarang digunakan. Terlepas dari hal itu Grock merupakan seorang tanker murni sehingga mempunyai darah yang sangat tebal.


5. Alice

Sumber: Mobilelegends.com
Sumber: Mobilelegends.com

Setelah mendapatkan update pada beberapa waktu lalu Alice berhasil mencuri perhatian karena damage yang lumayan besar. Nampaknya perhatian player kurang besar hingga Alice menempati salah satu hero dengan kepopuleran paling sedikit.

Penggunaan Flowing Blood membutuhkan jeda untuk kabur sehingga beberapa player kesulitan menggunakannya. Tingkat kesulitan sebanya 67 poin juga membuktikan bahwa hero ini harus digunakan oleh player yang benar-benar ahli.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB