7 Alasan PUBG Lebih Populer dari Fortnite

PUBG vs Fortnite, Mana yang Lebih Populer di Indonesia?

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 20 Juli 2018 | 14:28 WIB
PUBG VS Fortnite (sumber foto: gamespot.com)

PUBG VS Fortnite (sumber foto: gamespot.com)

Hitekno.com - PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) dan Fortnite: Battle Royale saling bersaing untuk game dengan genre battle royale. Namun apa yang menyebabkan PUBG lebih populer dari Fortnite?

Persaingan PUBG dan Fortnite sendiri pernah sampai ke meja hijau. Saat itu developer PUBG menuntut developer Fortnite.

Namun perseteruan ini berakhir, PUBG mencabut tuntutannya. Diduga keras karena Tencent yang menaungi kedua game ini ikut campur mendamaikan keduanya.

Baca Juga: Asal Mula 'Winner Winner Chicken Dinner' di PUBG

Di beberapa negara sendiri, termasuk Indonesia, terlihat PUBG lebih populer dari Fortnite. Apa penyebabnya?

Ini tim Hitekno kumpulkan alasan PUBG lebih populer dari Fortnite di Indonesia.

1. Kerumitan Gameplay

Baca Juga: Frying Pan: Senjata PUBG yang Anti Peluru dan Cocok Untuk Berfoto

Fortnite membangun benteng [Project Video Games].
Fortnite membangun benteng [Project Video Games].

Fortnite memiliki gameplay yang terhitung rumit bagi pemain Indonesia. Berbeda dengan PUBG yang lebih sederhana, cukup bertahan hidup.

Sedangkan Fortnite, menawarkan beragan gameplay yang lebih rumit. Dari mencari material untuk bangunan dan mendirikan benteng.

Konsep membangun benteng ini dianggap terlalu rumit bagi kebanyakan pemain Indonesia.

Baca Juga: PUBG Tambahkan Royale Pass, Mirip Fortnite

2. Grafis

PUBG VS Fortnite
PUBG VS Fortnite

Fortnite memiliki grafis bergaya kartun dengan warna yang mencolok. Sedangkan PUBG lebih 3D realistis.

Kebanyakan pemain Indonesia lebih tertarik pada grafis 3D yang realistis. Grafis bergaya kartun Fortnite kura greget dan terlalu lucu.

Baca Juga: Bekali Diri dengan Persenjataan Keren dari PUBG Ini

3. Variasi Map

Perbandingan map PUBG vs Fortnite [Reddit].
Perbandingan map PUBG vs Fortnite [Reddit].

Fortnite memang memiliki map yang keren dan memukau. Namun PUBG memiliki area luas dengan beragam kondisi di dalamnya.

Dari padang rumput, lahan pertanian, hutan, kota, hingga dermaga. Variasi dalam map ini lebih menarik pemain Indonesia.

4. Kendaraan

Kendaraan PUBG [Game Rant].
Kendaraan PUBG [Game Rant].

PUBG menawarkan beragam variasi kendaraan yang memudahkan bergerak dari satu tempat ke tempat lain. Hal ini belum dimiliki Fortnite.

5. Mode FPS

PUBG FPS [Eurogamer].
PUBG FPS [Eurogamer].

Pemain Indonesia menggemari mode Fist Person Shooter (FPS) dibanding Third Person Shooter (TPS).

Jauh sebelum dua game battle royale ini hadir, sudah ada Counter Strike (CS) yang laris di Indonesia.

Di Fortnite kamu baru mendapatkan tampilan FPS ketika sedang membidik musuh saja. Di PUBG kamu bisa mendapatkan mode ini sepanjang permainan.

6. Intens

PUBG Rank/Wccftech
PUBG Rank/Wccftech

Dengan visual bergaya kartun, Fortnite dianggap kurang greget atau kurang serius oleh kebanyakan gamer Indonesia.

Fortnite juga lebih cocok bagi gamer kasual yang lebih mengedepankan hiburan.

Kebanyakan gamer Indonesia sangat intens dan serius pada game yang mereka mainkan. Kadang terlalu serius juga.

7. Hadir Lebih Dulu

Frying Pan/Instagram
Frying Pan/Instagram

Tidak dipungkiri PUBG lebih dulu mempopulerkan mode battle royale. Baru Fortnite hadir belakangan setelah mendapatkan update mode battle royale.

Kehadiran yang lebih awal ini membuat PUBG lebih dahulu memiliki basis masa penggemar. Yang biasanya fans berat akan menolak game lain yang hadir belakangan.

Itu tadi 7 alasan kenapa PUBG lebih populer dari Fortnite. Ada alasan lain?

Berita Terkait
Berita Terkini

Alpha playtestRIFTSTORM berhasil menduduki posisi teratas diSteam Global Trending Freeselama 3 hari berturut-turut....

games | 14:28 WIB

Rangkaian acara Pokemon Festival 2024 mencapai akhir acara pada hari Minggu, 5 Januari 2024....

games | 10:53 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera digelar sebagai ajang pembuka untuk semester esports global Honor of Ki...

games | 20:50 WIB

Pada update Genshin Impact kali ini Archon Pyro Mavuika akhirnya dapat bergabung dalam party....

games | 16:59 WIB

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB