Marvel Siap Rilis Game Berbasis VR Pertama di Dunia

Tim Marvel wajib banget coba game VR satu ini.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Jum'at, 03 Agustus 2018 | 20:30 WIB
Marvel: Power United VR. (Neowin)

Marvel: Power United VR. (Neowin)

Hitekno.com - Oculus sebelumnya sudah mengumumkan kehadiran game VR atau virtual reality berbasis karakter komik Marvel pertama di dunia.

Game berjudul Marvel: Power United VR ini diperkenalkan pada sesi panel Marvel Games di D23 Expo 2017.

Marvel: Power United VR sudah dirilis secara eksklusif pada 26 Juli 2018 lalu dan sudah dapat dipesan secara pre order dengan harga Rp 578 ribu.

Baca Juga: Siapkan Dompet, Ini Daftar Lengkap Game yang Dirilis Agustus 2018

Game ini menawarkan pengalaman bermain co-op, sehingga kamu bisa bermain bersama empat orang sekaligus.

Masing-masing pemain akan memilih hero berbeda dan menyelesaikan misi individual dalam durasi 10 hingga 20 menit.

Marvel: Power United VR. (geektyrant)
Marvel: Power United VR. (geektyrant)

Misi-misi yang harus diselesaikan seperti melindungi objek hingga melawan karakter bos yang berasal dari salah satu komik Marvel.

Baca Juga: 10 Karakter Game Ikonik Sepanjang Masa

Marvel menawarkan pengalaman bermain dengan perspektif orang pertama (first person). Masing-masing karakter memiliki kemampuan andalan yang dapat digunakan untuk menyelesaikan permainan.

Saat menjadi Thor, pemain dapat melemparkan palu Mjolnir yang adalah senjata andalan Thor.

Ketika menjadi Hulk, pemain dapat menghantam musuh dengan sekali pukul.

Baca Juga: Ini 10 Mobil Keren di Video Game

Marvel: Power United VR. (Engadget)
Marvel: Power United VR. (Engadget)

Deretan karakter populer Marvel juga bisa digunakan oleh pemain, seperti Black Panther, Rocket Racoon, Deadpool, Captain Marvel, Hulk, Crystal, Black Bolt, Thor, Hawkeye, Black Widow, Star-Lord, Gamora, Captain America, Dr. Strange, Wolverine, Storm, Iceman, dan Spider-Man.

Deretan musuh juga harus dihadapi nih. Nama-nama seperti Ronan the Accuser, Loki, Venom, Ultron, Magneto, Dormammu, Madame Hydra, Scientist Supreme, hingga Thanos.

Lokasi yang bisa dipilih antara lain, Wakanda, Asgard, Knowhere, Sakaar, dan Jotunheim.

Baca Juga: 10 Game dengan Ending Terbaik

Pecinta Marvel wajib memainkan game Marvel: Power United yang berbasis VR ini nih.

Berita Terkait
Berita Terkini

Alpha playtestRIFTSTORM berhasil menduduki posisi teratas diSteam Global Trending Freeselama 3 hari berturut-turut....

games | 14:28 WIB

Rangkaian acara Pokemon Festival 2024 mencapai akhir acara pada hari Minggu, 5 Januari 2024....

games | 10:53 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera digelar sebagai ajang pembuka untuk semester esports global Honor of Ki...

games | 20:50 WIB

Pada update Genshin Impact kali ini Archon Pyro Mavuika akhirnya dapat bergabung dalam party....

games | 16:59 WIB

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB