Tips Menjadikan Hero Mobile Legends Makin Kuat, Dijamin GGWP

Selain GGWP, pakai cara ini dijamin auto win!

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 04 September 2018 | 20:30 WIB
Mobile Legends. (Gamehubs)

Mobile Legends. (Gamehubs)

Hitekno.com - Game Mobile Legends termasuk game paling populer di Indonesia dan aplikasinya telah didownload lebih dari 100 juta orang. Hero Mobile Legends makin kuat apabila kita dapat meramu item dan melakukan persiapan yang baik sebelum bermain.

Jika kita tak memiliki tim yang memiliki kerjasama yang baik, kita harus memperkuat hero kita agar mampu meraih kemenangan.

Sebelumnya, kita harus mengantisipasi dengan menggunakan langkah awal sehingga persiapan kita lebih matang. Dengan begitu kita tak perlu khawatir apabila mendapatkan teman dengan skill di bawah rata-rata.

Baca Juga: Developer Mobile Legends, Moonton Bakal Buka Kantor di Indonesia

Berikut deretan tips menjadikan hero Mobile Legends makin kuat:

1. Kenali Role Hero

Role Hero. (HiTekno)
Role Hero. (HiTekno)

Terdapat beberapa role hero yang ada di Mobile Legends. Jenis hero Mobile Legends yang ada termasuk Tank, Fighter, Assassin, Mage, Marksman, dan Support.

Baca Juga: Deretan Item Baru Mobile Legends yang Wajib Kamu Cobain

Sebelum bermain kamu harus tahu role/ peran hero yang kamu mainkan. Hero dengan darah tipis seperti Mage, Marksman, dan Assassin harus lebih berhati-hati dalam menyerang.

Mereka harus pintar menjaga jarak dan berlindung di belakang hero Fighter atau Tanker jika bertarung melawan musuh dengan level yang sama.

Jika cara ini kamu praktekkan, kamu akan jarang mati dan mengumpulkan gold dengan cepat. Jarang mati dan cara farming yang cepat membuat hero kamu makin kuat dari awal.

Baca Juga: 5 Momen Paling Greget di Mobile Legends

2. Buat Gear Terbaik

Gear item. (HiTekno)
Gear item. (HiTekno)


Untuk menyusunnya, kamu bisa melihat tutorial dari para top player yang ada di youtube atau rekomendasi gear top player dari game langsung.

Kamu harus menyesuaikan dengan melakukan eksperimen di game-game sebelumnya. Setelah kamu menemukan gear item terbaik, kumpulkan gold denngan cepat dan banyak untuk menjadikan gear item lebih awal.

Baca Juga: 5 Hero GG Mobile Legends, Jarang Kena Banned

Dengan begitu hero Mobile Legends kamu selangkah lebih maju dan makin kuat saat war.

3. Gunakan Spell yang Cocok Sesuai Hero

Macam-macam Spell. (HiTekno)
Macam-macam Spell. (HiTekno)

Kamu harus mencapai level maksimal untuk membuka semua spell yang tersedia. Setelah itu kamu tak boleh sembarangan mencocokkan spell dengan hero secara random.

Misal, hero Mobile Legends dengan movement speed lambat seperti Gord atau Odette sangat membutuhkan item Flicker untuk melarikan diri.

4. Membeli Skin untuk Menambah Kekuatan

Contoh Skin Hero. (HiTekno)
Contoh Skin Hero. (HiTekno)

Mobile Legends termasuk game yang mendukung sistem pay to win. Salah satunya dengan penggunaan Skin.

Jika kamu tak punya uang kamu bisa mengumpulkan fragmen agar mendapatkan skin gratis. Namun jika kamu mempunyai uang, kamu bisa top-up diamond dan membeli skin kesukaan kamu.

Setelah membeli skin, maka kekuatan hero Mobile Legends akan bertambah sesuai role mereka. Hero tanker biasanya akan bertambah sebanyak +100 HP apabila membeli sudah membeli Skin.

5. Tingkatkan Semaksimal Mungkin Emblem Milikmu

Emblem Hero Tanker. (HiTekno)
Emblem Hero Tanker. (HiTekno)

Terdapat 9 macam emblem yang ada di Mobile Legends. Emblem tersebut termasuk emblem Physical, Magical, Tank, Jungle, Assassin, Mage, Fighter, Marksman, dan Support.

Kamu harus meningkatkan level emblem setidaknya sampai level 40 sehingga talent Point bisa dimaksimalkan.

Kamu bisa mendapatkan efek khusus sehingga menambahkan kekuatanmu saatmu bertarung. Misal pada level 40 ke atas di hero Tanker maka kamu bisa memilih ''Emblem Menyerang dan Bertahan''.

Dengan emblem itu maka 0,40 persen dari maksimal HP akan berubah menjadi physical attack dan magic attack.

Jika darah kamu makin banyak, bisa kamu bayangkan damage yang kamu hasilkan juga makin sakit.

Hero Mobile Legends akan makin kuat jika kamu mengkombinasikan dengan item yang pas.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB

Apa yang akan terjadi kalau Karakter Genshin Impact hidup di multisemesta, atau di dunia yang sama sekali berbeda?...

games | 13:28 WIB

Tears of Themis merayakan ulang tahun Vyn Richter dengan event terbatas ini....

games | 15:17 WIB