Bukan Pensiun, Dendi Cari Team Baru Setelah Cabut dari NaVi

Bukan Dendi yang cabut dari NaVi, tapi NaVi yang dipecat Deni...

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 05 September 2018 | 13:30 WIB
Dendi. (Instagram/@dendiq)

Dendi. (Instagram/@dendiq)

Hitekno.com - Seperti diberitakan sebelumnya, pemain Dota 2 Danylo Ishutin alias Dendi telah cabut dari Natus Vincere atau NaVi. Bukannya pensiun, tapi kini Dendi cari team baru dan tetap bermain Dota 2.

Sebelumnya juga, setelah mengumumkan cabut dari Navi, Dendi dirumorkan telah pensiun bermain Dota 2. Namun rumor ini ditampiknya langsung melalui akun Twitternya.

Dalam akun Twitter @DendiBoss, Dendi mengungkapkan kalau dirinya tidaklah pensiun dari Dota 2. Melainkan ia sedang mencari team atau pemain baru.

Baca Juga: Dendi Resmi Cabut dari NaVi

''Aku tidak pensiun dari dota. Sedang mencari team/pemain. Terimakasih untuk kata-kata hangatnya'' tulis Dendi dalam postingan di Twitter.

Dendi tidak pensiun dari Dota 2. (Twitter/@DendiBoss)
Dendi tidak pensiun dari Dota 2. (Twitter/@DendiBoss)

Keputusan Dendi untuk cabut dari NaVi memang mengagetkan banyak penggemar Dota 2. Terutama para penggemar Dendi dan NaVi.

Perjalan Dendi dan NaVi sendiri tidaklah sebentar. Dendi telah 8 tahun membela NaVi di berbagai kompetisi eSports Dota 2.

Baca Juga: Gaben Hadir ke Dota 2 Lewat Announcer Pack

Puncaknya, Dendi berhasil membawa NaVi ke The International. Dan mereka menjadi juara The International pada 2011.

Dendi sendiri telah menjadi nyawa dari permainan NaVi. Banyak yang mengkhawatirkan apa jadinya NaVi tanpa pemain satu ini.

Dendi. (Instagram/@dendiq)
Dendi. (Instagram/@dendiq)

Namun mau dikata apa lagi, Dendi telah memutuskan cabut dari NaVi. Dan team NaVi sendiri telah mengumumkan deretan pemainnya. Posisi kapten yang selama ini diemban Dendi telah digantikan oleh Sonneiko.

Baca Juga: Waspada, Marak Penipuan Item Dota 2

Sedangkan nasib Dendi ke depannya belum diketahui. Dendi kini cari team baru atau malah membuat team sendiri juga belum di ketahui.

Kira-kira, mau ke mana Dendi berlabuh? Dendi cari team baru atau bentuk team sendiri?

Baca Juga: 8 Alasan Gamer Masih Bermain Dota 2 daripada Mobile Legends

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB