Just Cause 4 Pamer Open World yang Lebih Dinamis

Enging baru Just Cause 4 lebih dinamis, lengkap dengan bencana alam.

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 20 September 2018 | 09:30 WIB
Just Cause 4 hadirkan bergam berubahan cuaca. (Microsoft)

Just Cause 4 hadirkan bergam berubahan cuaca. (Microsoft)

Hitekno.com - Buat penggemar game open world, Just Cause bakal kembali dengan seri terbarunya. Just Cause 4 telah mengungkap seperti apa nantinya game ini.

Avalanche Studio menggarap Just Cause 4 dengan Engine Apex, engine yang sama seperti RAGE 2. Engine game ini tidak hanya membuat grafis lebih cantik tapi lebih dinamis.

Game Just Cause 4 ini telah merilis sebuah video yang menampilkan seperti apa dunia game ini nanti. Sekalian pamer kualitas grafis engine.

Baca Juga: Gunakan VR, Pria Jepang Ini Menikahi Karakter Game Azur Lane

Just Cause 4. (Polygon)
Just Cause 4. (Polygon)

Dalam video ini disuguhkan dunia Just Cause 4 yang memiliki keberagaman lingkungan. Di lokasi bernama Solis ini terdapat 4 lingkungan yang berbeda.

Dari pegunungan bersalju seperti Alpine, hutan hujan tropis Amerika Selatan, padang rumput, dan padang pasir.

Tidak ketinggalan adanya variasi pemukiman, dari peternakan dan perkebunan hingga pedesaan bahkan kota metropolitan.

Baca Juga: 10 Karakter Final Fantasy dengan Desain Terburuk

Just Cause 4. (9to5toys)
Just Cause 4. (9to5toys)

Just Cause 4 juga menawarkan perubahan cuaca yang dinamis. Dari hujan badai penuh petir hingga angin tornado.

Selain itu juga bakal hadir beragam satwa liar di dunia oper world ini. Dan masing-masing lokasi memiliki satwa yang berbeda.

Penasaran? Simak video Just Caust 4 yang telah dirilis berikut ini.

Baca Juga: 10 Karakter Game Ikonik Sepanjang Masa

Setelah lingkungan dan alam, game ini juga mengungkap keberagaman kendaraan. Game ini akan memberikan banyak pilihan dari transportasi darat hingga udara.

Dari beragam mobil dan ATV, ada pula pesawat jet hingga helikopter. Tidak ketinggalan parasut dan glider yang mebuatmu terbang dari ketinggian.

Baca Juga: OpenToonz Software Animasi yang Digunakan dalam Batman Ninja

Di bawah naungan Square Enix, game Just Cause 4 ini rencananya akan dirilis pada 4 Desember 2018 untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC.

Berita Terkait
Berita Terkini

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera dimulai. Turnamen major pertama di tahun 2025 ini akan menyajikan total...

games | 11:14 WIB

Dalam update kali ini, HoYoverse menghadirkan kelanjutan dari Perjalanan Pengejaran Api yang spektakuler bersama rekan-r...

games | 10:26 WIB

Kolaborasi ini menjadi bentuk dukungan iQOO kepada para pro-player Bigetron Esports....

games | 14:44 WIB

Jadi, jika kamu ingin memilih roamer yang bisa membawa tim menuju kemenangan, berikut adalah daftar hero roamer terbaik ...

games | 21:41 WIB

Update Genshin Impact Versi 5.4 merayakan Festival Bunga Mikawa di Inazuma bersama Yumemizuki Mizuki pada 12 Februari....

games | 17:11 WIB