Hatsune Miku Dreamy Vocal, Project Diva Mobile dari Tencent

Jelas bagus, dapat lisensi resmi dari pemilik Hatsune Miku.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 08 Oktober 2018 | 08:00 WIB
Hatsune Miku Dreamy Vocal. (miku.qq.com)

Hatsune Miku Dreamy Vocal. (miku.qq.com)

Hitekno.com - Sosok Hatsune Miku yang sangat populer di antar penggemar pop-culture Jepang ini punya game lho. Bukan hanya Project Diva yang hadir di konsol, tapi ada Hatsune Miku Dreamy Vocal yang hadir ke smartphone.

SEGA sendiri sudah menghadirkan Project Diva sebagai game Hatsune Miku ke PlayStation 3, PlayStation 4, dan PlayStation Vita.

Untuk versi mobile atau smartphone ini dihadirkan oleh Tencent. Yang pastinya resmi dapatkan lisensi dari Crypton Future Media selaku yang punya hak cipta Hatsune Miku.

Baca Juga: Kabar Gembira, PUBG Bakal Hadir untuk PC Kentang

Hatsune Miku Dreamy Vocal. (miku.qq.com)
Hatsune Miku Dreamy Vocal. (miku.qq.com)

Tencent sendiri resmi menghadirkan Hatsune Miku Dreamy Vocal ke Android dan iOS. Situs resminya pun telah dirilis dengan beralamatkan miku.qq.com dengan bahasa Cina.

Walau resmi, sayangnya belum ada di Google PlayStore. Kamu bisa mendownload file APK dari situs resmi tersebut. Dan bahasanya cuma Cina.

Beda dengan versi iOS, Hatsune Miku Dreamy Vocal sudah tersedia di Appple App Store region Cina dan yang juga berbahasa Cina.

Baca Juga: Makin Menggurita, Tencent Segera Kuasai Ubisoft di 2019

Hatsune Miku: Dreamy Vocal di Apple App Store Cina. (Apple App Store).
Hatsune Miku Dreamy Vocal di Apple App Store Cina. (Apple App Store).

Selain itu, kamu harus memiliki akun QQ atau WeChat untuk dapat memainkan game ini. Juga tersedia ruang kosong 1,6 GB di smartphone kamu.

Lalu seperti apa game Hatsune Miku Dreamy Vocal ini? Sama seperti game Project Diva, Hatsune Miku Dreamy Vocal termasuk dalam genre rythem game.

Dalam Hatsune Miku Dreamy Vocal kamu harus menekan tombol tombol yang sesuai pada timing yang tepat. Selayaknya Dance Dance Revolution.

Baca Juga: Makin Mudah Main PUBG Mobile di PC dengan Tencent Gaming Buddy

Hatsune Miku: Dreamy Vocal. (miku.qq.com)
Hatsune Miku Dreamy Vocal. (miku.qq.com)

Dari segi grafis, Hatsune Miku Dreamy Vocal ini menawarkan grafis 3 dimensi berkualitas. Grafisnya pasti bisa memuaskan para fans Hatsune Miku.

Sayangnya, belum ada kabar pasti mengenai Hatsune Miku Dreamy Vocal versi global. Tidak seperti Project Diva yang hadir versi global.

Baca Juga: Tencent Bangun Kota eSports di Cina

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB