Hitekno.com - Kesuksesan Pokemon GO menginspirasi banyak developer membuat game yang mirip. Termasuk organisasi agama Kristen Katolik di Vatikan untuk membuat game serupa.
Vatikan membuat game bernama JC GO yang menugaskan pemain untuk mengumpulkan para tokoh suci atau Santo. Gameplay yang mirip dengan Pokemon GO.
Dilansir dari eurogamer, pemain harus berkeliling untuk menemukan para Santo ini. Mereka akan berkeliaran di sekitaran pemain.
Baca Juga: Hasil Penelitian, Ternyata Gamer Cewek Cenderung Masuk IPA
Bedanya untuk menangkap atau memasukkan para Santo ini ke tim, tidak perlu dilawan. Pemain harus menjawab sejumlah pertanyaan dari para Santo ini.
Selain itu, pemain juga bisa mengumpulkan item untuk makan, minum, dan berdoa. Beberapa hal ini diperlukan untuk meningkatkan level dan status.
Fitur lain yang menarik dari game JC GO ini adalah sumbangan. Pemain bisa menyumbangkan dana ke badan amal melalui aplikasi ini.
Baca Juga: 5 Players Asal Indonesia Ini Bikin Gamers Dunia Ketar - Ketir
Game JC GO ini bisa dimainkan di smartphone sangat mirip dengan Pokemon GO. Dan memanfaatkan fitur GPS yang mendeteksi lokasi.
Menurut pantauan tim Hitekno.com, game ini sudah tersedia untuk Android di Google Play Store dan iOS di Apple App Store.
Sayangnya game ini belum tersedia Bahasa Inggris maupun Bahasa Indonesia. Jadi yang bisa memainkan hanya mereka yang mengerti bahasa Spanyol saja.
Baca Juga: Push Rank Lancar, Ini 7 Tips Aman Main Game Tanpa Dimarahi Pacar
Akankah game ini bisa sesukses Pokemon GO dulu?