Koei Tecmo Tunda Perilisan Dead or Alive 6, Ada Apa?

Karena ada yang harus disempurnakan, apa itu?

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 09 Januari 2019 | 10:30 WIB
Dead or Alive 6. (Team Ninja)

Dead or Alive 6. (Team Ninja)

Hitekno.com - Koei Tecmo mengumumkan penundaan untuk perilisan Dead or Alive 6. Padahal game fighting ini sudah dinanti-nantikan para penggemarnya.

Awalnya, game fighting buatan Team Ninja ini dijadwalkan akan dirilis pada 15 Februari 2019. Namun Koei Tecmo sebagai publisher menundanya hingga 1 Maret 2019.

Dikutip dari Gamespot, penundaan perilisan ini dikarenakan Dead or Alive 6 membutuhkan waktu tambahan untuk lebih memoles game ini agar lebih menarik.

Baca Juga: Laris Manis, Penjualan PlayStation 4 Tembus 91 Juta Unit

Kasumi di Dead or Alive 6. (Team Ninja)
Kasumi di Dead or Alive 6. (Team Ninja)

Bukan dari segi grafis, namun polesan yang dimaksud dari segi balance, gameplay, dan ekspresi. Hal ini diungkapkan sendiri oleh Yohei Shimbori sebagai director Dead or Alive 6.

''Pengembangan mendekat komplit, namun, kami lebih memilih mengambil waktu untuk memoles balance, gameplay, dan expresivity'' kata Yohei Shimbori.

''Sebagai imbalan atas kesabaran kamu, kami berkomitmen menghadirkan pengalaman bermain Dead or Alive terbaik untuk kamu'' lanjutnya.

Baca Juga: Game RPG Indonesia, Legrand Legacy Hadir ke Nintendo Switch

'' Saya benar-benar minta maaf atas ketidaknyamanan yang disebabkan penundaan rilis Dead or Alive 6'' kata Yohei Shimbori.

Dead or Alive 6. (Koei Tecmo)
Dead or Alive 6. (Koei Tecmo)

Selain itu, Dead or Alive 6 juga mendapatkan banyak perubahan dari seri sebelumnya. Game fighting ini diklaim lebih sopan dan fokus sebagai game eSports.

Walau diklaim lebih sopan dan fokus jadi game eSports, Dead or Alive 6 tetap saja dapatkan rating M alias Mature 17+.

Baca Juga: Bukan Game Anak Kecil, Dead or Alive 6 Dapatkan Rating Mature

Nantinya, Dead or Alive 6 bakal dirilis untuk PlayStation 4, Xbox One dan PC. Apakah benar Koei Tecmo akan merilisnya di 1 Maret 2019?

Berita Terkait
Berita Terkini

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera dimulai. Turnamen major pertama di tahun 2025 ini akan menyajikan total...

games | 11:14 WIB

Dalam update kali ini, HoYoverse menghadirkan kelanjutan dari Perjalanan Pengejaran Api yang spektakuler bersama rekan-r...

games | 10:26 WIB

Kolaborasi ini menjadi bentuk dukungan iQOO kepada para pro-player Bigetron Esports....

games | 14:44 WIB

Jadi, jika kamu ingin memilih roamer yang bisa membawa tim menuju kemenangan, berikut adalah daftar hero roamer terbaik ...

games | 21:41 WIB

Update Genshin Impact Versi 5.4 merayakan Festival Bunga Mikawa di Inazuma bersama Yumemizuki Mizuki pada 12 Februari....

games | 17:11 WIB