Capcom Mulai Ajak Gamer Uji Coba Resident Evil Misterius Ini

Capcom sedang serius menggarap Resident Evil.

Agung Pratnyawan

Posted: Minggu, 11 Agustus 2019 | 09:00 WIB
Resident Evil 2 Remake. (IGN)

Resident Evil 2 Remake. (IGN)

Hitekno.com - Setelah sukses dengan Resident Evil VII dan Resident Evil 2 Remake, Capcom masih mengembangkan franchise game horor ini. Bahkan game baru Resident Evil sudah mulai uji coba.

Dilaporkan Capcom sedang mengembangkan sebuah game Resident Evil misterius. Kenapa misterius? Karena tidak banyak informasi terkait game ini diungkap oleh Capcom.

Awalnya Capcom mengembangkan game baru ini secara diam-diam. Namun uji coba Resident Evil misterius ini malah menyebar ke komunitas game.

Baca Juga: Rumor Resident Evil 3 Remake Makin Menguat, Ini Buktinya

Dan kini diketahui beberapa gamer di kawasan tertentu sudah bisa merasakan uji coba game baru Resident Evil tersebut. Tentu saja Jepang jadi negegara pertama.

Di Jepang, Capcom membuat event terbatas untuk melakukan uji coba game baru ini. Menyususul Jepang, beberapa Resident Evil Ambassador di Amerika Serikat mendapatkan undangan.

Salah satunya Patrick Copeland yang menyampaikan kalau dirinya mendapatkan email untuk event misterius mengenai game baru Resident Evil.

Baca Juga: Laris Manis, Ini Angka Penjualan Resident Evil 2 Remake dalam Sebulan

Dari unggahan gamer ini, diketahui kalau event tersebut akan digelar di Los Angeles, AS pada 20 hingga 21 September 2019. Disusul New York, AS pada 23 hingga 24 September 2019.

Claire Redfield dan Ada Wong di Resident Evil 2 Remake. (Capcom)
Claire Redfield dan Ada Wong di Resident Evil 2 Remake. (Capcom)

Sayangnya tidak ada informasi lebih detai dari undangan event misterius Capcom ini. Karena pastinya para Resident Evil Ambassador ini terikat NDA.

Namun pastinya, game baru ini sedang dalam tahap awal pengembangan. Dan pastinya akan butuh waktu tak sebentar bagi Capcom untuk meluncurkan Resident Evil misterius ini.

Baca Juga: PUBG Mobile dan Resident Evil 2 Rilis Mode Game Zombie: Survive Till Dawn

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB