Pemain Terus Berkurang, PUBG Mulai Ditinggalkan

Pemain terus menurun, tim eSports pun cabut dari PUBG.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 23 Oktober 2019 | 18:15 WIB
Map Salju PUBG Bernama Vikendi. (Gamespot)

Map Salju PUBG Bernama Vikendi. (Gamespot)

Hitekno.com - PlayerUnknown's Battlegrounds atau PUBG hadir mempopulerkan genre battle royale. Namun kini game PC PUBG mulai menunjukkan penurunan.

Game PC PUBG yang selama ini didistribusikan lewat Steam, mengalami penurunan jumlah pemain. Padahal genre battle royale masih ramai.

Menurut data dari SteamCharts, memang mengalami fluktuasi jumlah pemain aktif. Namun secara keseluruhan terus mengalami penurunan.

Baca Juga: Sejak 2017, Pendapatan PUBG dan Fortnite Terus Menurun

Bahkan pada September 2019, PUBG di Steam hanya mendapatkan rata-rata 311 ribu pemain aktif. Angka ini turun 13 persen dari Agustus 2019.

Sedangkan 30 hari terakhir, game battle royale ini hanya mendapatkan 288 ribu pemain aktif saja. Angka ini turun 7,4 persen dari 30 hari sebelumnya.

Angka rata-rata pemain aktif terbanyak dipegang bulan Januari 2018 yang mencapai, 1,58 juta. Bulan itu juga mencapai rekor pemain terbanyak di satu waktu.

Baca Juga: Beda Call of Duty Mobile vs PUBG Mobile, Mana yang Lebih Seru?

Penurunan yang mulai drastis terasa sejak Mei 2019, dengan rata-rata pemain aktif yang tidak lagi menyentuh angka jutaan.

Data rata-rata pemain aktif PUBG. (SteamCharts)
Data rata-rata pemain aktif PUBG. (SteamCharts)

Sejak April 2019, rata-rata jumlah pemain game PC PUBG di Steam ini tidak lebih dari 400 ribu. Dan terus menurun hingga September 2019 hanya 300 ribu.

Penurunan pemain aktif ini mengindikasikan penurunan popularitas. Dan mengindikasikan susahnya untuk menyaingi Fortnite sebagai raja battle royale.

Baca Juga: PUBG Dilarang di China, Game Penggantinya Kok Absurd Gini?

Berbeda dengan versi game mobile, PUBG Mobile nampaknya tetap memiliki banyak pemain aktif. Namun cukup banyak tergerus karena Call of Duty Mobile.

Permasalah lain yang harus dialami game PC PUBG Mobile, adalah mulai cabutnya sejumlah tim eSports dari game battle royale satu ini.

Salah satunya Team Optic Gaming yang memutuskan untuk cabut dari turnamen eSports PUBG. Padahal Optic Gaming salah satu team besar dari Amerika Utara.

Baca Juga: Inilah Sumber Pendapatan Terbesar PUBG

Ilustrasi cewek main PUBG. (HiTekno.com)
Ilustrasi cewek main PUBG. (HiTekno.com)

Sebelum optic gaming, sudah ada beberapa team seperti Vega Squadron dan Team Empire memutuskan hengkan dari turnamen eSports PUBG.

Setelah ini, seperti apa nasih game PC PUBG ini? Ditinggal pemain game battle royale, masih juga ditinggal team eSports.

Berita Terkait
Berita Terkini

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB

PBESI menjelaskan rencana mereka membuat event esports di Indonesia yang jauh lebih luar biasa dengan konsep esports Tou...

games | 22:09 WIB

Tim gabungan dari empat pemain Rusia dan satu pemain Jerman ini mampu bertahan sampai empat besar M6 Mobile Legends....

games | 14:49 WIB

Borderlands 4adalahgameBorderlands yang paling ambisius hingga saat ini....

games | 11:17 WIB

Tak hanya Astro Bot dan Balatro yang mendominasi, ada Methapor: ReFantazio yang meramaikan The Game Awards 2024....

games | 12:30 WIB