Game Horor Five Night at Freddy's Siap Meluncur ke Konsol, Kapan?

Game horor ini sudah terbukti bikin ketakutan banyak orang.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 29 November 2019 | 13:00 WIB
Five Night at Freddy's. (Scott Cawthon)

Five Night at Freddy's. (Scott Cawthon)

Hitekno.com - Game horor fenomenal, Five Night at Freddy's sudah sukses membuat banyak gamer ketakutan di PC. Selanjutnya, akan hadir ke konsol game.

Five Night at Freddy's sendiri pertama kali diluncurkan pada 2014 yang lalu. Secara bertahap, game ini meluncurkan beberapa part.

Dalam game horor ini, Five Night at Freddy's menjadikan player sebagai karyawan magang di sebuah kedai pizza.

Baca Juga: Setelah Death Stranding, Hideo Kojima Ingin Garap Game Horor?

Namun sebagai karyawan magang, player diminta untuk jaga malam. Player harus bisa bertahan lima malam dengan bermoadl kamera CCTV.

Bagian menantangnya, terdapat beberapa mainan animatronic atau boneka robot yang bisa bergerak sendiri ketika malam tiba.

Dengan mengandalkan jump scare, game horor ini sukses membuat banyak gamer PC ketakutan. Karena kesuksesan ini, akan membawanya ke konsol game.

Baca Juga: Lima Game Horor Terbaik Android, Dijamin Buat Kamu Bergidik Ngeri!

Melalui trailer terbarunya, Five Night at Freddy's akan dibawa ke konsol game PlayStation 4, Xbox One, dan Nintendo Switch.

Game horor Five Night at Freddy's. (TrueAchievements)
Game horor Five Night at Freddy's. (TrueAchievements)

Dikutip dari IGN SEA, game horor ini akan meluncur ke konsol game pada 29 November 2019 ini. Serentak untuk PlayStation 4, Xbox One dan Nintendo Switch.

Di Amerika Serikat sendiri, game horor Five Night at Freddy's dijual dengan harga 7,99 dolar AS atau sekitar Rp 112 ribuan.

Baca Juga: Koei Tecmo Ingin Bangkitkan Fatal Frame, Game Horor Klasik Ternama!

Jika penasaran, simak video trailer Five Night at Freddy's untuk konsol game berikut ini.

Setelah sukses di PC, bisakah Five Night at Freddy's sukses di konsol game? Apakah kamu pernah main game horor ini?

Baca Juga: Lebarkan Sayap, Game Horor Detention Hadir ke Android dan iOS

Berita Terkait
Berita Terkini

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB

PBESI menjelaskan rencana mereka membuat event esports di Indonesia yang jauh lebih luar biasa dengan konsep esports Tou...

games | 22:09 WIB

Tim gabungan dari empat pemain Rusia dan satu pemain Jerman ini mampu bertahan sampai empat besar M6 Mobile Legends....

games | 14:49 WIB

Borderlands 4adalahgameBorderlands yang paling ambisius hingga saat ini....

games | 11:17 WIB

Tak hanya Astro Bot dan Balatro yang mendominasi, ada Methapor: ReFantazio yang meramaikan The Game Awards 2024....

games | 12:30 WIB