Hitekno.com - Nama gamer Jess No Limit makin banyak diperbincangkan usai hengkangnya dirinya dari skuat EVOS eSports beberapa waktu lalu. Usai pamit dari skuat gamer tersebut, Jess No Limit juga terus aktif bermain game channel YouTube miliknya.
Usai fokus di channel YouTube gamingnya, pemilik nama asli Justin ini hari ini mengumumkan bahwa channel YouTube gamingnya sudah mencapai 10 juta subscribers pada 1 April 2020 lalu.
Kabar gembira ini diunggahn Jess di akun Instagram miliknya @jessnolimit. Dalam unggahan tersebut terlihat Jess No Limit menopang laptop yang bertuliskan 10.000.000 subscribers.
Baca Juga: Ambyar, Begini Penampakan Kocak Netizen yang Gagal Bikin Kopi Dalgona
Dengan mengenakan baju hitam, Jess No Limit terlihat sangat bahagia mengumumkan bahwa dirinya merupakan gamer dengan 10 juta subscribers pertama di Indonesia.
Dalam unggahannya ia menuliskan caption ''1 April 2020. Terima kasih Tuhan Yesus, terima kasih Semuanya! Gamer 10 Juta Subsciber pertama di Indonesia! Semoga kedepannya bisa lebih banyak berbagi, lebih banyak menghibur kalian semua yah. Tanpa kalian saya bukan siapa-siapa. Ini bukanlah akhir, kita baru mulai. Let's together break the limit! '' tulis Jess No Limit di akun Instagram-nya.
Sebelumnya, kabar mengejutkan datang dari atlet eSports Jess No Limit, top global player Mobile Legends ini memutuskan untuk pamit dari skuat EVOS Esports.
Baca Juga: 3 Artikel Terpopuler: NASA Klaim Planet Layak Huni dan Harga Redmi 8A Pro
Pemilik nama asli Justin ini memutuskan untuk berhenti dari skuat yang telah menaunginya di industri eSports Indonesia.
Keputusannya mundur dari EVOS Esports ini tercium sejak dirinya absen dari gelaran MPL Season 4 ini, absennya Jess No Limit jelas menimbulkan pertanyaan besar.
Kini pertanyaan tersebut terjawab sudah melalui video yang diunggah EVOS TV di YouTube dengan judul ''Terima kasih, JessNoLimit''
Baca Juga: Yuk Ikutan, Teleskop Hubble Tampilkan Apa di Hari Ulang Tahunmu?
Jess No Limit mengaku bahwa dirinya bukan lagi pro player, dirinya justru menyebut bahwa kini, ia adalah seorang public alias public figure.
Tidak bermaksud untuk meninggalkan dunia yang membesarkan namanya ini, Jess No Limit memilih untuk menjadi gamers yang menghibur dengan berbagi tips yang bermanfaat untuk gamer lainnya.
Baca Juga: Ketahuan Jiplak Thumbnail YouTube, Netizen Justru Bela Jess No Limit