Jelang Buka Puasa, Yuk Ngabuburit Asyik dengan 5 Game Battle Royale Ini

Beragam kegiatan dilakukan untuk mengisi waktu jelang berbuka puasa atau yang lebih dikenal dengan ngabuburit.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Minggu, 26 April 2020 | 18:15 WIB
Kolaborasi Ragnarok dengan Free Fire. (Garena)

Kolaborasi Ragnarok dengan Free Fire. (Garena)

Hitekno.com - Ada beragam aktivitas untuk mengisi waktu luang jelang berbuka puasa atau ngabuburit, salah satunya adalah bermain game Battle Royale di HP. 

Dari sekian banyak genre game ada dalam platform mobile, battle royale menjadi salah yang cukup digemari. Selain melibatkan banyak pemain dalam satu permainan, genre ini juga menantang pemain untuk bisa menonjolkan skill individu mereka.

Berikut ini lima game battle royale di Android yang bisa kamu jajal saat ngabuburit menunggu waktu berbuka puasa.

Baca Juga: Terpopuler: Catatan Kuno Ungkap Kematian Manusia dan Viral Pria Simpan Lauk

PUBG Mobile

PlayerUnknown's Battlegrounds Mobile (PUBG Mobile) adalah sebuah permainan dengan genre battle royale yang melibatkan 100 orang sekaligus secara real-time.

PUBG Mobile The Arctic Mode - Cold Front Survival.
PUBG Mobile The Arctic Mode - Cold Front Survival.

Di dalam permainan ini pemain bisa bermain solo, tim 2 orang, dan tim 4 orang, serta bisa mengundang teman untuk bergabung ke dalam permainan sebagai tim. Pemenang permainan adalah orang terakhir yang mampu bertahan dalam pertempuran.

Baca Juga: Peneliti Sarankan Pengiriman Tes COVID-19 Pakai Drone

Call of Duty: Mobile

Call of Duty tampaknya tidak asing bagi para gamer PC. Maklum, game ini memang diadaptasi dari game PC dan pertama kali dibawa ke versi mobile pada Oktober 2019 lalu.

Call of Duty Mobile [Activision].
Call of Duty Mobile [Activision].

Meski belum lama hadir di Android, game besutan diunduh lebih dari 100 juta kali sejak minggu pertama perilisan. Game memiliki beberapa modus, yang menantang gamer menguasai senjata dalam mode first person shooter (FPS).

Baca Juga: Punya Prosesor Sendiri, Apple Mac Berencana Dijual Mulai 2021

Namun untuk memainkan game ini, sediakan memori dan kuota data yang besar. Pasalnya ukuran file Call of Duty: Mobile mencapai 1,6 GB. Itu pun belum termasuk update game yang rutin digulirkan.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB