Hitekno.com - Sony telah menggelar event live streaming untuk mengungkap PlayStation pada 11 Juni 2020 waktu setempat atau 12 Juni dini hari WIB.
Gelaran ini dilangsungkan secara live streaming baik di YouTube maupun Twitch. Dari dua platform tersebut didapatkan jutaan penonton.
Dikutip HiTekno.com dari DotEsports, live streaming PlayStation 5 di Twitch tembus lebih dari 1 juta penonton.
Baca Juga: PlayStation 5 vs Xbox Series X, Perbandingan Desain dan Spesifikasinya
Lebih heboh lagi, siaran langsung event ini di YouTube ditonton lebih dari 2 juta orang. Angka yang fantastis untuk sebuah live streaming.
Angka ini, belum dijumlahkan dengan yang melakukan siaran ulang. Hanya angka yang didapatkan dari channel resmi PlayStation dalam bahasa Inggris.
Seperti diketahui, Sony juga menyiarkan ulang gelaran tersebut dalam beberapa bahasa. Termasuk Jepang dan Spanyol yang juga mendapatkan banyak penonton.
Baca Juga: Desain dan Spesifikasi PlayStation 5, Cantik Luar Dalam
Belum lagi banyak media maupun Youtuber dan Streamer menyiarkan ulang gelaran tersebut bersamaan dengan channel PlayStation.
Untuk angka penonton live streaming di Twitch, gelaran ini bisa disandingkan dengan sejumlah event eSports ternama yang ditonton jutaan orang.
Seperti catatan Sullygnome, Eleague membubukan rekor tertinggi pada 28 Januari kemarin ketika menyiarkan Boston Major dengan 1.065.148 penonton.
Baca Juga: PlayStation 5 Hadir dalam 2 Versi, Apa Bedanya?
Dalam laporan DotEsports, gelaran PlayStation 5 kemarin mencapai 1.014.646 penonton, selisih 50 ribu saja dari rekor tertinggi.
Sedangkan dalam laporan Esport Chart, saat gelaran tersebut lebih dari 7 juta orang menonton live streaming pada 214 channel.
Belum jika digabungkan dengan total penonton di YouTube, akan mencapai jumlah yang sangat fantastis untuk sebuah siaran langsung konsol game.
Baca Juga: Daftar Game yang Meluncur ke PlayStation 5, Banyak Banget!
Itulah laporan jumlah penonton live streaming pada gelaran PlayStation 5 yang digelar Sony kemarin. Angka yang fantastis!