ITS Gunakan Game Minecraft untuk Wakili Mahasiswa dalam Wisuda Online

Wisuda online banyak digunakan sebagai pilihan di tengah pandemi COVID-19, karena untuk menghindari penyebaran yang lebih banyak.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 03 Agustus 2020 | 09:30 WIB
Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) gelar wisuda dengan game minicraft. (YouTube/ Institut Teknologi Sepuluh Nopember)

Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) gelar wisuda dengan game minicraft. (YouTube/ Institut Teknologi Sepuluh Nopember)

Hitekno.com - Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya punya cara unik untuk menggelar wisuda online. Yakni menggunakan game Minecraft seperti yang ditayangkan dalam channel YouTube.

Wisuda online banyak digunakan sebagai pilihan di tengah pandemi COVID-19, karena untuk menghindari penyebaran yang lebih banyak.

ITS mewisuda ribuan mahasiswanya secara online. Acara disiarkan melalui kanal YouTube Institut Teknologi Sepuluh Nopember. Memanfaatkan perangkat game Minecraft, pembukaan wisuda diperankan karakter game yang mewakili mahasiswa untuk datang ke tempat wisuda.

Baca Juga: Kabur Tanpa Bayar Kos dan Blokir Nomor, Mahasiswa Ini Bikin Geram Netizen

Cuplikan game tersebut menunjukkan langkah-langkah wisuda pada umumnya, mulai dari datang dan memasuki gedung, kemudian naik ke atas panggung untuk mendapatkan ijazah dan dipindah tali toganya, bertemu rektor, hingga berjalan keluar meninggalkan gedung.

Cuplikan permainan dalam prosesi tersebut dibuat oleh Mahasiswa Departemen Informatika, yang bertujuan untuk menambah euforia wisuda secara daring pertama di ITS. Para mahasiswa diharapkan dapat merasakan sensasi secara virtual bertemu dengan rektor dan menerima ijazah.

Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) gelar wisuda dengan game minicraft.
Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) gelar wisuda online dengan game Minecraft . (YouTube/ Institut Teknologi Sepuluh Nopember)

Meski diawali dengan perumpamaan game Minecraft, tetapi prosesi wisuda online tetap menghadirkan rektor dan jajaran petinggi universitas lainnya di gedung wisuda. Sementara, paduan suara dan mahasiswa yang diwisuda mengikuti dari kediaman masing-masing.

Baca Juga: Ikut Wisuda Online, Peserta Asyik Makan Disuapin Ibunya

Tonton prosesi wisuda ITS selengkapnya DI SINI.

Disiarkan langsung pada Minggu (2/8/2020), acara wisuda tersebut sudah disaksikan lebih dari 9.000 pengunjung YouTube. Ada 400 lebih warganet lainnya yang menekan tombol suka, serta puluhan komentar yang ditinggalkan.

"Bayangkan ada yang Spawn Wither di tengah prosesi wisuda," tulis akun Rozy Arraff.

Baca Juga: Bu Risma Beri Sambutan Wisuda Online, Netizen Salfok pada Laptopnya

"Wisuda pake robot memanglah epic tapi pernah gak si kamu wisuda di game Minecraft ," komentar akun Alan Yanwar.

Sementara akun Eric Kristian K ikut berkomentar, "Nih kalau mode survival kepencet tap itu orang lain bisa mati wkwkwk,"

Dibagikan juga oleh akun Twitter @collegemenfess, banyak warganet yang meragukan kebenaran prosesi tersebut. Namun, tidak sedikit juga mahasiswa ITS yang membalas keraguan warganet dengan foto-foto bukti penyelenggaraan wisuda dengan game Minecraft.

Baca Juga: Kreatif Abis, Begini Jadinya Jika Wisuda Online

"Ngikutin yang orang luar wisuda pakai minecraft juga kayanya ya, tapi yang orang luar keren sih sampe stadiumnya dibikin," tulis akun @rvndbby.

"Woilah buat terowongan di bawah gedungnya terus letakan TNT habis itu ledakan dah ambyar gak jadi wisuda," komentar akun @awsuckid.

Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) gelar wisuda dengan game minicraft.
Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) gelar wisuda online dengan game Minecraft . (YouTube/ Institut Teknologi Sepuluh Nopember)

Membaca komentar warganet, akun Twitter ITS juga turut memberikan konfirmasi bahwa pelaksanaan wisuda dengan game Minecraft tersebut benar adanya. Hal tersebut merupakan kejuatan yang dibuat untuk menambah euforia pelaksanaan wisuda secara online.

"Sebagai Program Director live streaming Wisuda Online ITS pertama kali di youtube, aku bangga sama kalian para kru @ITStv_official walaupun loading dan gladi resik sampe hampir 12 jam, tapi sukses parah!," tulis akun @umbaraSM.

"Buat yang nanya gimana cara buatnya, ada guys. Ini kayak minecraft education gitu bentukkannya. Dia bisa bikin non-player character buatan dan bisa ngobrol kayak di pict 4. Bisa dibikin flow wisuda (datang, salam-salaman, dll) dijadiin in-game story gitu," komentar akun @andthebarguy.

Itulah cara unik ITS dalam wisuda online yang menampilkan game Minecraft. Bagaimana pendapatmu? (SuaraJogja.id/ Mutiara Rizka Maulina).

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB

Apa yang akan terjadi kalau Karakter Genshin Impact hidup di multisemesta, atau di dunia yang sama sekali berbeda?...

games | 13:28 WIB

Tears of Themis merayakan ulang tahun Vyn Richter dengan event terbatas ini....

games | 15:17 WIB