Si Pengendali Pasir Paling OP, 5 Hero Ini Mampu Counter Khaleed

Sebagaimana hero pada umumnya, Khaleed juga lemah dengan beberapa hero kok. Biar nggak kalah, berikut 5 hero counter Khaleed.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Senin, 10 Agustus 2020 | 12:00 WIB
Khaleed, hero baru Mobile Legends. (HiTekno.com)

Khaleed, hero baru Mobile Legends. (HiTekno.com)

Hitekno.com - Baru saja diperkenalkan, Khaleed dapat dikatakan sebagai salah satu hero Mobile Legends paling OP saat ini. Dikenal sebagai pengendali pasir dengan damage yang tinggi, tidak perlu khawatir saat bertemu Khaleed di lane. Pasalnya, ada 5 hero yang mampu counter Khaleed.

Khaleed baru saja diperkenalkan dan masuuk dalam server utama Mobile Legends pada Sabtu (8/8/2020) lalu. Langsung diklaim sebagai yang paling OP, Khaleed tidak hanya punya damage tinggi, hero ini juga punya regenerasi HP yang tinggi.

Entah karena baru saja rilis atau apa, Khaleed memang sangat handal. Tidak mudah mengalahkan hero ini. Pasalnya, hero counter Khaleed perlu punya damage tinggi dan kemampuan crowd control yang baik.

Baca Juga: Game '2 Jam Nggak Ngapa-ngapain', Cocok Buat yang Sering Gabut

Perlu ditakutkan memang saat bertemu Khaleed di lane. Namun, sebagaimana hero Mobile Legends pada umumnya, Khaleed juga lemah dengan beberapa hero kok. Biar nggak kalah, berikut 5 hero counter Khaleed yang telah dirangkum oleh tim HiTekno.com.

1. Khufra

Khufra Mobile Legends. (HiTekno.com)
Khufra Mobile Legends. (HiTekno.com)

Khufra dikenal punya crowd control yang menakutkan dan dapat diandalkan untuk membantai Khaleed atau hero-hero OP lainnya. Saat memakai Khufra untuk melawan Khaleed, andalkan kolaborasi skill 1 dan skill 2 hero ini ya.

Baca Juga: Berbakat, Pontianak Jadi Kota Penghasil Pro Player Mobile Legends Terbanyak

2. Chou

Chou, Hero Mobile Legends. (Moonton)
Chou, Hero Mobile Legends. (Moonton)

Selain Khufra, Chou juga kerap disebutkan sebagai hero counter. Skill crowd control Chou dapat menjadi hal menakutkan untuk Khaleed. Selain itu, dengan skill Chou, dirinya dapat menghindari dari crowd control milik hero yang mirip Gaara di Naruto ini.

3. Ruby

Baca Juga: Facebook Gaming Diluncurkan di iOS, Performanya Lumpuh

Ilustrasi hero Ruby Mobile Legends. (YouTube/ Mobile Legends Bang Bang)
Ruby Mobile Legends. (YouTube/ Mobile Legends Bang Bang)

Sama halnya dengan Khufra dan Chou, Ruby juga punya skill crowd control yang merepotkan. Dengan skill satu ini, Ruby dapat dengan mudah mengganggu regenerasi HP Khaleed yang dikenal tinggi. Soal damage, Ruby punya damage tinggi lho.

4. Jawhead

Jawhead Mobile Legends. (Moonton)
Jawhead Mobile Legends. (Moonton)

Jika hero Mobile Legends lain mengandalkan crowd control untuk mengalahkan Khaleed, Jawhead justru hanya butuh skill ejected untuk melakukan counter Khaleed. Cukup unik, agar Jawhead sukses membantai Khaleed, perlu strategi permainan yang baik ya.

Baca Juga: Bisa Jadi Beban, Ini 6 Hero Terlemah Mobile Legends Sesuai Role

5. Badang

Background Badang Mobile Legends. (HiTekno_Rezza Rachmanta)
Badang Mobile Legends. (HiTekno.com)

Hero fighter satu ini punya burst damage yang mematikan dan patut ditakuti siapa saja. Soal damage, sudah tidak perlu ditanya, damage Badang sangat tinggi apalagi jika berasal dari skill ultimate miliknya.

Agar bisa meredam ketangguhan Khaleed di lane, ada baiknya kamu bermain cerdas dengan menggunakan 5 hero counter Khaleed di atas. Selain mengandalkan skill para hero ini, kamu juga perlu jadi sangat lincah memainkan deretan hero Mobile Legends tersebut ya.

Berita Terkait
Berita Terkini

Alpha playtestRIFTSTORM berhasil menduduki posisi teratas diSteam Global Trending Freeselama 3 hari berturut-turut....

games | 14:28 WIB

Rangkaian acara Pokemon Festival 2024 mencapai akhir acara pada hari Minggu, 5 Januari 2024....

games | 10:53 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera digelar sebagai ajang pembuka untuk semester esports global Honor of Ki...

games | 20:50 WIB

Pada update Genshin Impact kali ini Archon Pyro Mavuika akhirnya dapat bergabung dalam party....

games | 16:59 WIB

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB