Dipakai Lawan EVOS Legends, Ini Build Item Yu Zhong ala RRQ R7

Menyontek aksi R7 dalam match akbar tersebut, berikut build item Yu Zhong ala R7 yang bisa kamu tiru.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Senin, 17 Agustus 2020 | 16:30 WIB
Hero Yu Zhong Mobile Legends. (YouTube/ Mobile Legends Bang Bang)

Hero Yu Zhong Mobile Legends. (YouTube/ Mobile Legends Bang Bang)

Hitekno.com - Pada match MPL Indonesia Season 6 yang mempertemukan RRQ Hoshi dan EVOS Legends, R7 bermain gemilang dengan menggunakan Yu Zhong sebagai hero andalannya. Bisa ditiru, berikut build item Yu Zhong ala RRQ R7 yang bisa kamu coba.

Performa R7 tidak bisa dipungkiri sangat membantu anggota tim lainnya. Siap sedia, saat tim terlibat fight atau terhimpit, Yu Zhong milik R7 lalu dengan sigap dapat berubah menjadi naga dan menyelamatkan permainan

Performa ciamik dari R7 sukses membantu RRQ Hoshi melibas lawan bebuyutannya, EVOS Legends dan keluar sebagai juara dengan poin 2-0 untuk laga El Clasico ini.

Baca Juga: Wajib Dicoba Karena Mudah, Ini Cara Main Mobile Legends di PC

Menyontek aksi R7 dalam match akbar tersebut, berikut build item Yu Zhong ala R7 yang bisa kamu tiru saat menggunakan hero overpowered yang sedang naik daun ini.

1. Bloodlust Axe

Game pertama RRQ Hoshi vs Evos Legends dimenangkan RRQ dengan skor Kill 26 vs 26. (YouTube/ MPL Indonesia)
Game pertama RRQ Hoshi vs Evos Legends dimenangkan RRQ dengan skor Kill 26 vs 26. (YouTube/ MPL Indonesia)

Item Yu Zhong satu ini digunakan untuk memberikan tambahan damage kepada lawan. Selain itu, Bloodlust Axe sangat cocok digunakan Yu Zhong untuk meregenarasi HP berdasarkan skill damage. Dijamin damage yang diberikan akan semakin sakit.

Baca Juga: Paling Lengkap, Ini Harga Diamond Mobile Legends Versi Agustus 2020

2. Warrior Boots

Warrior Boots merupakan item kedua yang wajib Yu Zhong gunakan untuk membat hero ini bergerak cepat. Selain itu, item ini juga meningkatkan armor Yu Zhong agar bisa lebih tebal dan sulit ditaklukan.

3. Wings of Apocalypse

Baca Juga: 4 Berita Terkini: Buku Mobile Legends dan Soal Kalkulus Aksara Jawa

Item Yu Zhong satu ini merupakan item defense yang memberikan tambahan physical attack mencapai +15. Sebagai item defense, Wings of Apocalypse patut kamu coba saat memainkan Yu Zhong.

4. Raptor Machete

Game kedua RRQ Hoshi vs Evos Legends dimenangkan RRQ dengan skor Kill 18 vs 6. (YouTube/ MPL Indonesia)
Game kedua RRQ Hoshi vs Evos Legends dimenangkan RRQ dengan skor Kill 18 vs 6. (YouTube/ MPL Indonesia)

Saat menggunakan Yu Zhong, Raptor Machete adalah item penting untuk memberikan damage tinggi pada minion dan di jungle. Dengan item satu ini, Yu Zhong akan dengan cepat melakukan farming. Selain itu, item ini juga memberikan damage yang sakit lho.

Baca Juga: Netizen Tebak Isi Buku Pelajaran Mobile Legends Ini, Ada Tutorial Hero Apa?

5. Blade of Despair

Dengan item Blade of Despair, Yu Zhong akan memberikan damage fisik yang sakit pada lawan. Saat bertemu lawan dengan HP tipis, Blade of Despair milik Yu Zhong akan semakin sakit dan patut ditakuti oleh lawan.

6. Oracle

Item defense satu ini mampu melakukan cooldown dengan cepat dan memberikan tambahan HP dan magical defence pada Yu Zhong. Dapat dikatakan, Oracle adalah item wajib yang perlu digunakan Yu Zhong dalam match.

Bisa untuk kamu coba, itu tadi build item Yu Zhong ala R7 yang ia gunakan dalam match melawan EVOS Legends hingga membuat RRQ Hoshi keluar sebagai juara di gelaran MPL Indonesia Season 6 untuk Week 1.

Berita Terkait
Berita Terkini

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB

PBESI menjelaskan rencana mereka membuat event esports di Indonesia yang jauh lebih luar biasa dengan konsep esports Tou...

games | 22:09 WIB

Tim gabungan dari empat pemain Rusia dan satu pemain Jerman ini mampu bertahan sampai empat besar M6 Mobile Legends....

games | 14:49 WIB

Borderlands 4adalahgameBorderlands yang paling ambisius hingga saat ini....

games | 11:17 WIB

Tak hanya Astro Bot dan Balatro yang mendominasi, ada Methapor: ReFantazio yang meramaikan The Game Awards 2024....

games | 12:30 WIB