Hitekno.com - Cyberpunk 2077 menjadi game yang ditunggu-tunggu kehadirannya. Namun kabar terbarunya, game RPG ini akan memiliki cerita yang tak begitu panjang.
Di wartakan IGN, CD Projekt Red memutuskan untuk membuat cerita Cyberpunk 2077 lebih pendek karena banyak gamer yang tidak menamatkan The Witcher 3.
Sebagai informasi, The Witcher 3 adalah game RPG garapan developer asal Polandia yang fenomenal. Selain grafis memukau, juga menawarkan story yang mendalam dan panjang.
Baca Juga: Spesifikasi PC Cyberpunk 2077, Ternyata Tak Terlalu Berat
Belum lagi CD Projekt Red memberikan sub-story atau cerita selingan yang begitu banyak. Tak heran jika gamer membutuhkan ratusan jam untuk bisa menyelesaikan game tersebut.
Berkaca dari pengalaman The Witcher 3, Patrick K. Mills selaku senior quest desainer membenarkan keputusan untuk memakai cerita yang tak terlalu panjang.
"Perbedaan antara penyelesaian akhir dan alur cerita utama ... kami tahu bahwa cerita utama yang dijalankan di Cyberpunk 2077 sedikit lebih pendek dari The Witcher 3," kata Mills.
Baca Juga: Cyberpunk 2077 Tersedia dalam 18 Bahasa, Ini Rinciannya
"karena kami mendapat banyak keluhan tentang cerita utama Witcher 3 yang terlalu panjang," katanya seperti dimuat IGN (19/9/2020).
"Melihat metriknya, melihat banyak sekali orang yang bermain sangat jauh melalui game itu, tetapi tidak pernah berhasil sampai akhir. Kami ingin kamu melihat cerita lengkapnya, jadi kami mempersingkat cerita utamanya, tetapi banyak yang harus kami lakukan" lanjutnya.
Karena itulah CD Projekt Red memilih cerita yangpendek untuk Cyberpunk 2077. Lebih mengutamakan player bisa mengerti kisah dan menamatkan game RPG baru ini.
Baca Juga: Minuman Energi Rasa "Cyberpunk 2077" Dikenalkan, Bakal Dijual Terbatas
Sayangnya belum disebutkan kalau game baru tersebut akan memiliki panjang gameplay berapa jam. Dan ada berapa banyak sub-quest yang diberikan.
Sebagai informasi, menurut data How Long To Beat diketahui kalau The Witcher 3 membutuhkan rata-rata waktu 51,5 jam untuk bisa menyelesaikan cerita utama.
Namun untuk bisa menyelesaikan game RPG tersebut, setidaknya bisa memakan wkatu sekitar 172 jam. Itu belum jika player punya kegemaran eksplorasi dan eksperiment.
Baca Juga: Bakal Jadi Game Besar, Tapi Cyberpunk 2077 Versi PC Tak Sampai 200 GB
Meski nantinya Cyberpunk 2077 memiliki cerita lebih singkat dari The Witcher 3, CD Projekt Red juga akan menyiapkan sejumlah DLC baik gratis mapun berbayar.