Hitekno.com - Among Us tengah menjadi game online populer dengan merebut banyak player. Bukan cuma di mobile yang gratis, penjualan versi PC pun laris manis.
Namun sayangnya beberapa calon player kadang agak ragu untuk menjajal. Tidak lain karena banyak istilah yang tidak umum digunakan dalam game ini.
Popularitas game online populer ini tidaklah luput mengangkat platform lain. Termasuk Discord yang ikutan terdongkrak popularitasnya.
Baca Juga: Wajib Tahu, Ini 15 Istilah di Among Us Lengkap dengan Penjelasannya
Kenapa ikutan naik popularitasnya bersama Among Us? Apakah karena digunakan sebagai sarana komunikasi ketika memainkan game ini.
Kabar mengenai istilah dalam game Among Us dan popularitas discord yang terdongkrak olehnya, termasuk dalam berita terkini yang sedang ramai.
Lebih lengkapnya lagi, simak berikut ini empat berita terkini yang sedang ramai pilihan HiTekno.com untuk hari ini, Rabu (30/9/2020).
Baca Juga: Bikin Lagu Kolaborasi untuk Game, Free Fire Gandeng KSHMR
1. Wajib Tahu, Ini 15 Istilah di Among Us Lengkap dengan Penjelasannya
Mau coba main Among Us namun takut bingung dengan istilah-istilahnya? Atau takut tak tau cara memainkan game online populer ini?
Memang dalam Among Us banyak istilah-istilah yang kurang umum diketahui. Namun bukan berarti jadi penghalang untuk menjajalnya.
Baca Juga: Jadi Juara Season 2, Aerowolf Limax Wakili Indonesia di PMPL SEA Finals
2. Game Among Us Populer, Aplikasi Discord Kebawa Tenar
Game Among Us besutan InnerSloth ini kian populer dan banyak dimainkan di seluruh penjuru dunia. Namun seiring dengan kepopulerannya, membawa berkah bagi aplikasi lainnya.
Baca Juga: Game Among Us Populer, Aplikasi Discord Kebawa Tenar
Tak hanya Among Us, namun aplikasi Discord juga turut tenar. Jumlah download aplikasi ini terus meningkat mengikuti kepopuleran Among Us.
3. Jadi Juara Season 2, Aerowolf Limax Wakili Indonesia di PMPL SEA Finals
Turnamen PUBG Mobile terbesar di Indonesia telah berakhir. Aerowolf Limax berhasil membawa pulang gelar juara atas performa apik mereka di babak Grand Finals hingga melampaui 15 tim lainnya selama 3 hari. Aerowolf Limax berhasil mengumpulkan 184 poin dan 1 Winner Winner Chicken Dinner (WWCD).
Tim yang beranggotakan Spaov, Renalre, Potato, hzlnuts, dan SuperUnaa berhak atas hadiah utama sebesar USD 20,000 atau setara kurang lebih 290 juta rupiah dan tiket utama ke PUBG Mobile Pro League Southeast Asia (PMPL SEA Finals). Diadakan pada 23-25 Oktober 2020, PMPL SEA Finals akan mempertandingkan 16 tim PUBG Mobile profesional yang berasal dari 5 negara yaitu Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, dan Vietnam.
4. Bikin Lagu Kolaborasi untuk Game, Free Fire Gandeng KSHMR
Sebelumnya, Garena bersama Free Fire diketahui menjalin kerja sama dengan DJ Alok. Membuat lagu kolaborasi untuk game Free Fire, kali ini Garena memutuskan untuk bekerja sama dengan KSHMR.
Tidak hanya untuk lagu, Garena juga diketahui akan menjadikan DJ KSHMR ini sebagai salah satu karakter dalam Free Fireyang bernama K alias Captain Booyah. Khusus untuk lagu, Free Fire akan merilis lagu hingga video klip untuk kerja samanya ini.
Itulah empat berita terkini yang sedang ramai, mulai dari istilah dalam game Among US hingga Discord yang ikut tenar karenanya.