Hitekno.com - Babak grup untuk mengamankan posisi di lower bracket M2 World Championship 2020 resmi digelar hari ini, Rabu (20/1/2021). Berjumpa dengan Unique Deus Vult, Alter Ego akhirnya melaju ke babak selanjutnya dalam gelaran Mobile Legends tingkat dunia ini.
Di babak pertama, melawan tim asal Rusia, Unique Deus Vult, Alter Ego turun bersama Udil dengan Lunox, Celiboy dengan Roger, LeoMurphy dengan Jawhead, Pai dengan Lapu Lapu dan Yam dengan Esmeralda.
Sebagai lawannya, Unique Deus Vult membawa Defender dengan Benedetta, Sunset Lover dengan Selena, Lil dengan Baxia, Oneshot dengan Hayabusa dan Sawo dengan Grock.
Baca Juga: Tingkatkan Bermain Game, Qualcomm Umumkan Snapdragon 870 5G
Memulai game pertama, Pai dengan Lapu Lapu harus berkorban menjadi first blood di tangan Unique Deus Vult. Membalaskan kematian Pai, Celiboy dan Udil berhasil menumbangkan dua roster Unique Deus Vult.
Walaupun tim asal Rusia ini sempat mendominasi secara pundi-pundi gold di awal, Alter Ego berhasil membalikan keadaan di menit ketiga dengan menghabisi sejumlah pemain Unique Deus Vult.
Fokus bermain objektif, Unique Deus Vult beberapa kali menargetkan Celiboy sebagai sasaran empuknya. Namun, back up dari roster Alter Ego sukses mengamankan pemain core andalannya ini.
Baca Juga: Terpopuler: 5 Game Buatan Indonesia 2021 dan Aksi Lepas Dua Karung Lele
Permainan bagus sebagai core Alter Ego membuat Celiboy sukses mengantongi Triple Kill di menit keenam. Di menit yang sama, Alter Ego langsung mengancam base utama Unique Deus Vult.
Sampai pada menit ke-12, dengan bantuan lord yang pertama, Alter Ego langsung mengancam base utama Unique Deus Vult. Kemenangan di game pertama langsung dikantongi oleh Celiboy dan kawan-kawan.
Memasuki game kedua, Unique Deus Vult mengambil first pick dengan Sunset Lover bersama Natalia, Sawo dengan Selena, Oneshot dengan Roger, Defender dengan Ruby dan Lil bersama Belerick.
Baca Juga: Main Game Guitar Hero Pakai Keyboard dengan Cepat, Netizen: Skill 100
Untuk Alter Ego, Pai masih mengandalkan Lapu Lapu, LeoMurphy dengan Chou, Yam dengan Benedetta, Udil dengan Carmila dan Celiboy dengan Harley.
Sama-sama bermain aman di awal, poin kill masing-masing tim cenderung sama di menit kelima yang membuat poin kedua tim tidak jauh berbeda.
Tiap tim bermain sengit namun tetap aman. Usai mengantongi double kill di menit ke-9, Celiboy harus tumbang di tangan Sunset Lover. Walaupun sudah unggul di segala sisi, Natalia dari Sunset Lover patut diwaspadai oleh Alter Ego.
Baca Juga: 5 Game Buatan Indonesia yang Rilis 2021 di Steam, Layak untuk Dinantikan!
Cukup terancam, Alter Ego langsung mengancam base utama Unique Deus Vult di menit ke-10. Usai empat player Unique Deus Vult tumbang, Alter Ego yang tidak mau terburu-buru justru fokus objektif gaming dengan menumbangkan turret tim asal Rusia ini.
Tidak membutuhkan waktu lama, Alter Ego langsung memulangkan Unique Deus Vult dan mengamankan posisi di lower bracket M2 World Championship 2020 untuk menyusul RRQ Hoshi di upper bracket.