Meski Jual dengan Harga Tinggi, Penimbun PS5 Tak Mau Disebut Orang Jahat

Di saat banyak orang tak kebagian, penimbun PS5 hadir menjual konsol game ini dengan harga tinggi.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 15 Februari 2021 | 17:30 WIB
PlayStation 5. (PlayStation)

PlayStation 5. (PlayStation)

Hitekno.com - PlayStation 5 (PS5) mengalami kelangkaan diberbagai negara karena tingginya pemintaan, namun rendahnya tersediaan stok. Hal ini banyak dimanfaatkan para penimbun PS5 untuk mendapatkan keuntungan.

Sejak diluncurkan akhir 2020 lalu, konsol game Sony ini langsung membuat para gamer frustasi karena sulit untuk mendapatkannya. Di toko-toko resmi yang menjual PlayStation 5 pun langsung kehabisan stok dalam waktu singkat.

Salah satu faktor yang menyebabkan hal itu terjadi adalah adanya penimbung PS5. Diketahui, mereka telah membeli konsol dalam jumlah banyak dan kembali menjualnya dengan harga tinggi.

Baca Juga: Sony Ungkap Merugi Jual PlayStation 5, Kenapa?

Di Inggris contohnya, para penimbun ini menjual PS5 edisi disc drive dengan harga 999 dolar AS atau Rp 13,8 juta. Padahal, Sony maupun toko resmi distributor hanya menjual PS5 dengan harga 499 dolar AS atau Rp 6,9 juta.

Seorang penimbun PS5 bernama Jordan merasa pekerjaannya sebagai reseller telah dipandang sebagai orang jahat. Ia mengaku banyak mendapat reaksi terhadap penjualan kembali sebagai hal yang tidak dapat dibenarkan.

"Kami hanya bertindak sebagai perantara untuk barang dengan jumlah yang terbatas," kata Jordan, dikutip dari CNet, Senin (15/2/2021).

Baca Juga: Stok Langka, Reseller Tega Jual PlayStation 5 Sampai Rp 30 Juta

"Pada dasarnya setiap bisnis adalah menjual kembali produk mereka," tambahnya.

Aksesoris PlayStation 5. (PlayStation)
Aksesoris PlayStation 5. (PlayStation)

Jordan sendiri merupakan seorang calo yang memiliki komunitas khusus untuk menimbun PS5. Grup ini memiliki pasukan bot untuk memantau ratusan situs yang menjual PS5.

Dengan grup ini, mereka bisa mengambil konsol game tersebut sebanyak mungkin.

Baca Juga: Resmi Masuk Indonesia Hari Ini, Ini Daftar Gerai yang Jual PlayStation 5

Hal tersebut menyulitkan konsumen dalam memperoleh konsol game idamannya. Namun Jordan dan calo lainnya justru memosisikan mereka sebagai sebuah nilai tambah.

Menurutnya, pekerjaan ini tak ada bedanya dengan peternak yang menjual susu ke supermarket dan supermarket tersebut kembali menjualnya dengan harga tinggi.

"Seluruh pembeli kemudian datang mendekati, bersamaan dengan lockdown Inggris. Itu membuat saya sangat senang bahwa saya dapat membantu orang menghasilkan uang tambahan untuk diri mereka sendiri," kata Jordan.

Baca Juga: Diberi Hadiah PlayStation 5, Bocah Ini Malah Minta PC

Sampai saat ini PlayStation 5 masih mengalami kelangkaan di pasaran. Di lain sisi banyak penimbun PS5 yang menjualnya dengan harga sangatlah tinggi. (Suara.com/ Dicky Prastya).

Berita Terkait
Berita Terkini

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB

PBESI menjelaskan rencana mereka membuat event esports di Indonesia yang jauh lebih luar biasa dengan konsep esports Tou...

games | 22:09 WIB

Tim gabungan dari empat pemain Rusia dan satu pemain Jerman ini mampu bertahan sampai empat besar M6 Mobile Legends....

games | 14:49 WIB

Borderlands 4adalahgameBorderlands yang paling ambisius hingga saat ini....

games | 11:17 WIB

Tak hanya Astro Bot dan Balatro yang mendominasi, ada Methapor: ReFantazio yang meramaikan The Game Awards 2024....

games | 12:30 WIB