Chelsie Monica Rajin Live Streaming Main Catur, Tonton di Sini

Tonton kebolehan Chelsie Monica secara live streaming.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 26 Maret 2021 | 15:13 WIB
Chelsie Monica. (Instagram/ chelsie.monica)

Chelsie Monica. (Instagram/ chelsie.monica)

Hitekno.com - Chelsie Monica Ignesias Sihite atau lebih akrab dipanggil Chelsie Monica, seorang pecatur profesional yang tengah jadi sorotan netizen. Bagaimana sosoknya sempat mencuri perhatian belum lama ini.

Yakni sebagai komentator dalam pertandingan catur persahabatan antara Irene Kharisma Sukandar Grand Master Internasional Wanita melawan Dadang Subur pemilik akun Dewa Kipas.

Kala itu pecatur kelahiran Balikpapan, 2 November 1995 ini menjadi komentator bersama Grandmaster Susanto Megaranto. Dalam kemunculannya, Chelsie Monica sukses mencuri perhatian penonton hingga netizen.

Baca Juga: Chelsie Monica Main Catur 40 Detik Lawan GM Susanto Megaranto, Ngebut!

Sebagai pecatur profesional, ternyata ia kerap melakukan live streaming. Tidak lain main catur secara online yang ia siarkan secara langsung di YouTube dan Twitch secara rutin.

Untuk menonton di Youtube, bisa dicek ke channel Chelsie Monica atau bisa ke LINK INI. Sedangkan di Twitch ada twitch.tv/chelsiemonica atau bisa melalui LINK INI.

 

Baca Juga: Dewa Kipas Kalah dari Irene Sukandar, GothamChess Beri Sindiran Pedas Ini

Chelsie Monica. (Instagram/ chelsie.monica)
Chelsie Monica. (Instagram/ chelsie.monica)

Melalui channel YouTube tersebut, pecatur wanita ini tidak hanya melakukan live streaming saja. Ia kerap mengunggah video beberapa aktivitas yang dilakukan dalam keseharian.

Kita bisa melihat konten menarik di luar catur, seperti mukbang Indomie 15 bungkus, main futsal, hingga video saat dirinya mengikuti vaksinasi tahap pertama dan tahap kedua.

Baca Juga: Dewa Kipas Menyerah di Akhir, Irene Sukandar Kalahkan Pak Dadang Subur 3-0

Namun dalam channel YouTube dengan 48 ribu subscriber ini, ia lebih sering melakukan live streaming main catur. Begitu juga dengan di Twitch menayangkan permainan caturnya. Chelsie Monica telah memiliki 6 ribu follower di Twitch.

Tidak hanya di YouTube dan Twitch, sosok Chelsie Monica ternyata juga populer di Instagram. Bahkan akun miliknya telah memiliki lebih dari 140 ribu follower.

Irene Sukandar

Baca Juga: Telak 3-0, Irene Sukandar Sukses Kalahkan Pak Dadang Subur

Irene Sukandar - Grandmaster Wanita Catur Indonesia. (Instagram/ irene_sukandar)
Irene Sukandar - Grandmaster Wanita Catur Indonesia. (Instagram/ irene_sukandar)

Bukan hanya Chelsie Monica, ternyata Irene Sukandar juga kerap melakukan live streaming juga. Ia melakukan siaran main catur di channel Twitch.tv/irenesukandar dengan 2700 follower.

Ia juga kerap mengunggah ulang beberapa cuplikan permainan caturnya ke channel YouTube Irene Sukandar. Sayangnya ia lebih sering melakukan live streaming main catur di Twitch dibandingkan YouTube.

Jika kamu berminat untuk mengikuti sepak terjang Chelsie Monica maupun Irene Sukandar, saksikan live streaming mereka di YouTube maupun Twitch tersebut.

Berita Terkait
Berita Terkini

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB

PBESI menjelaskan rencana mereka membuat event esports di Indonesia yang jauh lebih luar biasa dengan konsep esports Tou...

games | 22:09 WIB

Tim gabungan dari empat pemain Rusia dan satu pemain Jerman ini mampu bertahan sampai empat besar M6 Mobile Legends....

games | 14:49 WIB

Borderlands 4adalahgameBorderlands yang paling ambisius hingga saat ini....

games | 11:17 WIB

Tak hanya Astro Bot dan Balatro yang mendominasi, ada Methapor: ReFantazio yang meramaikan The Game Awards 2024....

games | 12:30 WIB