DICE Awards 2021, Hades Raih Game of the Year

Game indie yang sukses mengungguli judul-judul AAA.

Agung Pratnyawan

Posted: Sabtu, 24 April 2021 | 12:30 WIB
Hades. (Supergiant Games)

Hades. (Supergiant Games)

Hitekno.com - DICE Awards 2021, salah satu ajang penghargaan industri game yang bergengsi ini telah sukses digelar. Menariknya, Hades sukses memenangkan kategori paling bergengsi, Game of the Year.

Tidak hanya meraih kategori paling bergengsi, Hades nampak mendominasi DICE Awards 2021 ini. Game indie garapan Supergiant Games ini sukses memenangkan 5 kategori dalam ajang penghargaan ini.

Hades sendiri tampak sukses besar tahun ini dalam berbagai ajang penghargaan. Mulai dari BAFTA, SXSW, dan kini kembali meraih Game of the Year pada ajang DICE Awards 2021.

Baca Juga: Ghost of Tsushima Diangkat ke Film, Libatkan Sutradara John Wick

Di kategori Game of the Year sendiri, Hades sukses menyingkirkan para game AAA. Seperti Final Fantasy VII Remake, Ghost of Tsushima, The Last of Us Part II, dan Animal Crossing: New Horizons harus takluk dari game indie tersebut.

Selain Hades, Ghost of Tsushima dan The Last of Us Part II juga sukses meraih penghargaan dalam beberapa kategori di DICE Awards 2021. Juga untuk beberapa kategori bergengsi.

Hades. (Supergiant Games)
Hades. (Supergiant Games)

Untuk lebih lengkapnya, berikut ini daftar pemenang DICE Awards 2021.

Baca Juga: BAFTA Games Awards 2021, Hades Raih Penghargaan Game Terbaik

  • Game of the Year: Hades
  • Outstanding Achievement in Game Direction: Hades
  • Outstanding Achievement in Game Design: Hades
  • Action Game of the Year: Hades
  • Adventure Game of the Year: Ghost of Tsushima
  • Family Game of the Year: Animal Crossing: New Horizons
  • Fighting Game of the Year: Mortal Kombat 11 Ultimate
  • Racing Game of the Year: Mario Kart Live: Home Circuit
  • Role-Playing Game of the Year: Final Fantasy VII Remake
  • Sports Game of the Year: Tony Hawk's Pro Skater 1+2
  • Strategy/Simulation Game of the Year: Microsoft Flight Simulator
  • Immersive Reality Game of the Year: Half-Life: Alyx
  • Mobile Game of the Year: Legends of Runeterra
  • Online Game of the Year: Fall Guys: Ultimate Knockout
  • Outstanding Achievement in Animation: The Last of Us Part II
  • Outstanding Achievement in Art Direction: Ghost of Tsushima
  • Outstanding Achievement in Character: Miles, Marvel's Spider-Man: Miles Morales
  • Outstanding Achievement in Original Music Composition: Ghost of Tsushima
  • Outstanding Achievement in Audio Design: Ghost of Tsushima
  • Outstanding Achievement in Story: The Last of Us Part II
  • Outstanding ical Achievement: Dreams
  • Immersive Reality ical Achievement: Half-Life: Alyx
  • Outstanding Achievement for an Independent Game: Hades

Itulah daftar pemenang DICE Awards 2021, dengan menganugerahi Hades sebagai Game of the Year. Tak hanya itu, game indie ini mendapatkan banyak kemanangan di berbagai kategori.

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB