Hitekno.com - Di awal babak reguler MPL Season 7 lalu, RRQ Hoshi tampil melempem dengan kekalahan beruntun. Banyak dugaan terkait hal ini, namun dalam wawancara terbarunya, Wizzking akhirnya mengungkap alasan kekalahan RRQ Hoshi.
Alasan kekalahan RRQ Hoshi ini diungkap oleh Wizzking saat tampil di Empetalk bersama Jonathan Liandi beberapa waktu lalu. Tampil di program tersebut, Wizzking berkisah mengenai karirnya selama menjadi pro player.
Saat ditanya mengenai alasan RRQ Hoshi melempem di babak awal MPL Season 7, Wizzking menyebut hal ini karena timnya kurang mendapat istirahat yang cukup usai mengikuti gelaran M2 World Championship di Singapura beberapa waktu sebelumnya.
Baca Juga: Serunya Ngabuburit Main Game dengan Galaxy S21 Ultra 5G
Diakui oleh Wizzking, RRQ Hoshi mendapat waktu libur yang hanya sebentar. Lebih lanjut, menurut Wizzking, kekalahan RRQ Hoshi yang terjadi di babak awal MPL Season 7 ini karena tim yang masih belum ready.
"Sejujurnya itu alasan kita di week awal itu kalah. Bagi gua mungkin istirahat kita tu nggak cukup, soalnya kan kita baru pulang dari M2 kan. Terus libur kita sebentar juga, mungkin kita masih belum ready lah," ungkap Wizzking.
Wizzking menyebutkan jika pertandingan awal melawan Geek Fam cukup berat dirasa oleh RRQ Hoshi. Apalagi Vyn dan kawan-kawan membutuhkan tiga game untuk menang atas Geek Fam.
Baca Juga: PlayStation Patenkan AI, Cerdas Bisa Main Game untuk Player
"Kita kesusahan juga kan lawan Geek Fam 2-1, nah sesudah match 2 itu, kita kalah, lawan Alter Ego deh," lanjut Wizzking.
MPL Season 7 ini dapat dikatakan sebagai season yang berat untuk RRQ Hoshi. Pasalnya, tim juara MPL Season 6 ini harus menutup babak reguler dengan berada di lower bracket untuk babak playoff nantinya.
Baca Juga: Siap-siap Belanja Game PC, Steam Golden Week 2021 Segera Dimulai