Tak Jadi Dibeli Microsoft, Kini Discord Digandeng PlayStation

Sony telah melakukan investasi ke Discord, untuk apa?

Agung Pratnyawan

Posted: Selasa, 04 Mei 2021 | 15:02 WIB
Aplikasi Discord. (discordapp.com)

Aplikasi Discord. (discordapp.com)

Hitekno.com - PlayStation melalui blog resminya mengumumkan kerjasama dengan Discord, platform chatting dan komunitas yang banyak digunakan gamer. Tentunya jadi kabar menggembirakan.

Jum Ryan, President dan CEO PlayStation menyampaikan kalau perusahaannya terus mencari cara baru untuk memungkinkan para gamer di seluruh dunia terhubung. Sehingga bisa membentuk persahabatan dan komunitas.

Dalam rangka menghadirkan dukungan tersebut, perusahaan asal Jepang ini mengumumkan kerjasama dengan Discord, layanan yang sudah memiliki 140 juta pengguna aktif tiap bulannya.

Baca Juga: Microsoft Batal Beli Discord, Kenapa?

Dalam postingan blog tersebut, disampaikan kalau tim dari PlayStation sedang menggarap bagaimana menghubungkan Discord dengan pengalaman sosial dan game di PlayStation Network.

Tujuannya adalah mendekatkan kemudahan komunikasi antar player yang dimiliki Discord dengan konsol game PlayStation. Termasuk dengan perangkat seluler yang sedang mereka kembangkan.

Logo PlayStation 5. (Sony)
Logo PlayStation 5. (Sony)

Diperkirakan mulai tahun depan, hasil kolaborasi ini akan memungkinkan gamer untuk saling terhubung dengan teman, grup, komunitas untuk bisa nongkrong, bersenang-senang, dan berkomunikasi saat bermain game bersama.

Baca Juga: Mirip Discord, Telegram Hadirkan Fitur Obrolan Suara Grup

Sayangnya belum diungkap secara detail bagaimana penerapannya mendatang. Untuk bisa menjalin kerjasama ini, Sony Interactive Entertainment telah melakukan investasi minor kepada Discord.

Sebagai informasi, sebelumnya Microsoft telah melakukan pembicaraan dengan Discord yang diduga melakukan penawaran untuk akui sisi platform chatting dan komunitas tersebut.

Namun secara tegas, Discord menolak penawaran akuisisi Microsoft tersebut. Yang jika terjadi, akan memungkinkan integrasi yang lebih dalam platform ini ke sistem Xbox.

Baca Juga: Game Among Us Populer, Aplikasi Discord Kebawa Tenar

Namun kini dipastikan jika Discord masih independent, namun membuka kemungkinan untuk kerjasama dengan platform lainnya. Termasuk dengan kerjasama dengan PlayStation.

Mengingat PlayStation melakukan investasi minor bukanlah akuisisi pada Discord. Kita nantikan saja seperti apa kerjasama antara keduanya yang makin memudahkan player di konsol game tersebut.

Baca Juga: Saingi Steam, Discord Bangun Toko Game Sendiri

Berita Terkait
Berita Terkini

Alpha playtestRIFTSTORM berhasil menduduki posisi teratas diSteam Global Trending Freeselama 3 hari berturut-turut....

games | 14:28 WIB

Rangkaian acara Pokemon Festival 2024 mencapai akhir acara pada hari Minggu, 5 Januari 2024....

games | 10:53 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera digelar sebagai ajang pembuka untuk semester esports global Honor of Ki...

games | 20:50 WIB

Pada update Genshin Impact kali ini Archon Pyro Mavuika akhirnya dapat bergabung dalam party....

games | 16:59 WIB

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB