Hitekno.com - Pengembang game miHoYo kembali menyiapkan update baru untuk Honkai Impact 3. Yang tentunya dalam pembaruan ini akan membawa Battlesuit Rank-S baru.
Dalam update Honkai Impact 3 v4.8, [The Phantom of the Theater] akan menghadirkan Battlesuit Rank-S baru [Starchasm Nyx]. Rencananya update ini akan diluncurkan pada 27 Mei 2021 mendatang.
Battlesuit Rank-S baru [Starchasm Nyx] akan hadir menyambut para pemain dalam update baru dari miHoYo tersebut.
Baca Juga: Honkai Impact Update 3 v4.7 Segera Rilis, Apa Saja yang Dihadirkan?
Juga hadir event baru untuk seluruh server [Stan Wars] dan Story Chapter [Pertunjukan Legion] juga turut hadir. Pemain berkesempatan untuk memberikan vote ke gadis favorit mereka di [Stan Wars] pertama Honkai Impact 3.
Sejak peluncuran resminya, Honkai Impact 3 telah diunduh lebih dari 200 juta kali dan telah berulang kali mencapai peringkat tertinggi di ranking Apple Store dan Google Play.
Game dari miHoYo ini dicintai oleh para pemain dari seluruh dunia dengan tampilan grafik yang memukau, cerita yang menarik dan kontrol yang mulus. Pada akhir 2019, Honkai Impact 3 versi PC dirilis dan dapat dimainkan dengan satu akun untuk semua platform, sehingga pemain dari seluruh dunia dapat menikmati pengalaman bermain di berbagai platform yang berbeda.
Baca Juga: Honkai Impact 3 Rilis Update v4.6, Hadirkan Herrscher of Sentience
Honkai Impact 3 berlatar dunia modern yang dirusak oleh energi misterius yang dikenal sebagai Honkai. Pimpin para Valkyrie, gadis pemberani yang membawa genom anti-Honkai, melawan penyebaran bencana Honkai untuk melindungi semua yang indah.
Pemain dapat mengontrol 3 Valkyrie dan bebas berganti di antara mereka di medan pertempuran untuk melawan musuh yang berbeda. Pemain juga dapat menggunakan beragam senjata dan Equipment untuk memodifikasi stats dan skill Valkyrie sesuai keinginan!
Seele yang belum mendapatkan kendali penuh atas kekuatannya, kalah menghadapi musuh bebuyutannya. Karena putus asa, Seele memilih untuk membebaskan dirinya yang lain untuk mengeluarkan potensi sebenarnya yang ada di dalam dirinya.
Baca Juga: Battlesuit Eksklusif, Honkai Impact 3 Gandeng Neon Genesis Evangelion
Dalam versi baru ini, pemain dapat mempelajari lebih lanjut tentang ikatan antara dua Seele dan menikmati pengalaman bertarung yang baru dengan menggunakan wujud terbaru Seele [Starchasm Nyx].
[Starchasm Nyx] akan bergabung di dalam game sebagai Battlesuit Rank-S terbaru setelah update versi. [Starchasm Nyx] adalah Battlesuit tipe QUA yang dapat mengakibatkan Ice DMG menggunakan sabit dan cakar rantai, membersihkan segerombolan musuh dalam Burst Mode, dan meneruskan DMG ke musuh dengan [Nightmare Thorns].
Selain itu, event seluruh server [Stan Wars], event Tantangan [Threshold Breach], dan Chapter XXIV [Pertunjukan Legion] akan dirilis secara berurutan setelah update versi.
Baca Juga: Honkai Impact 3 v4.4 Aurelia Invicta, Hadirkan Battlesuit Rank-S Baru
Pemain dapat memberikan vote untuk karakter favorit mereka di Stan Wars yang pertama kalinya. Pemain juga dapat memperoleh Valkyrie Fragvyom [S], Stigma, Outfit, dan Crystal secara gratis dengan mengikuti event, menyelesaikan misi, dan tantangan.
Update Honkai Impact 3 v4.8 [The Phantom of the Theater] akan dirilis secara resmi tanggal 27 Mei 2021. Siap-siap menerima pembaruan dari miHoYo.