Terancam Absen di MPL Season 8, Mantan Coach Bocorkan Rencana Rehat RRQ Vyn

Diakui oleh mantan coach RRQ Sena ini, sangat sulit untuk mencari sosok pengganti Vyn.

Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 27 Mei 2021 | 09:45 WIB
RRQ Hoshi Vyn. (instagram/rrq_vyn)

RRQ Hoshi Vyn. (instagram/rrq_vyn)

Hitekno.com - Video mantan coach RRQ Sena, Ruben yang diunggah @emak_moba membuat geger penggemar RRQ Hoshi. Dalam video tersebut, sang mantan coach mengungkap rencana rehat kapten RRQ Hoshi, Vyn di MPL Season 8 mendatang.

Seperti yang disebutkan sebelumnya, RRQ sedang berbenah dan melakukan trial di semua jajaran roster yang dimiliki. Di tengah masa trial ini, rumor mengenai rehatnya Vyn justru menjadi perbincangan.

Berdasarkan video yang diunggah @emak_moba, mantan coach RRQ Sena, Ruben mengungkapkan bahwa Vyn ingin rehat pada season yang akan datang.

Baca Juga: Memilih Game Online yang Aman untuk Anak-anak

Disebutkan oleh Ruben, kabar ini masih gosip. Namun, dirinya meyakinkan jika keputusan rehat Vyn ini yang lalu membuat player RRQ Sena harus melakukan trial ke RRQ Hoshi.

''Eh tapi yang gua denger-denger gosipnya Vyn lagi mau rehat cuma enggak tahu itu cuma baru gosip gitu, Makanya mendadak anak RRQ Sena disuruh trial ke RRQ Hoshi kan'' ungkapnya.

Diakui oleh mantan coach RRQ Sena ini, sangat sulit untuk mencari sosok pengganti Vyn. Pasalnya, player muda ini dikenal sebagai kapten tim RRQ Hoshi.

Baca Juga: Serial Metal Max, Game RPG Tank Anyar Siap Diluncurkan

''Enggak tahu sih, soalnya menurut gua susah kalau Vyn yang rehat. Secara Vyn itu kapten,'' lanjutnya.

RRQ Hoshi mengalami musim yang buruk usai harus pulang di hari pertama babak playoff MPL Season 7 lalu. Bermain tanpa Xin dan Lemon, RRQ Hoshi justru harus terpuruk di season lalu.

Hingga artikel ini dibuat, pihak RRQ maupun Vyn masih belum memberikan konfirmasi apapun terkait keputusan rencana rehat kapten tim RRQ Hoshi ini.

Baca Juga: Buruan Sikat! Game Nintendo Switch Dapat Diskon hingga 80 Persen!

Berita Terkait
Berita Terkini

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera dimulai. Turnamen major pertama di tahun 2025 ini akan menyajikan total...

games | 11:14 WIB

Dalam update kali ini, HoYoverse menghadirkan kelanjutan dari Perjalanan Pengejaran Api yang spektakuler bersama rekan-r...

games | 10:26 WIB

Kolaborasi ini menjadi bentuk dukungan iQOO kepada para pro-player Bigetron Esports....

games | 14:44 WIB

Jadi, jika kamu ingin memilih roamer yang bisa membawa tim menuju kemenangan, berikut adalah daftar hero roamer terbaik ...

games | 21:41 WIB

Update Genshin Impact Versi 5.4 merayakan Festival Bunga Mikawa di Inazuma bersama Yumemizuki Mizuki pada 12 Februari....

games | 17:11 WIB