Hitekno.com - Mobile Legends Professional League Season 8 (MPL Season 8) mempersembahkan dua laga seru pada Jumat (20/08/2021). Alter Ego melesat tak terkalahkan sementara ONIC Esports meraih tambahan poin pada Week 2 Day 1.
Pertandingan pada Jumat mempertemukan Alter Ego vs Rebellion Genlfix dan Aura Fire vs ONIC Esports. Alter Ego meraup poin penuh setelah mengandaskan Rebellion Genflix dengan skor 2 vs 0.
Sementara ONIC Esports terhindar dari kekalahan setelah mereka unggul tipis atas Aura Fire dengan skor 2 vs 1.
Baca Juga: Tersedia di Smartphone, Pra-registrasi Game MOBA Pokemon Unite Dibuka
Pada game pertama, Alter Ego menurunkan beberapa roster seperti Ahmad, Pai, Nino, Celiboy, dan LeoMurphy. Sementara RBG mengandalkan para roster seperti Huba, Jlonotwow, Huba, Sugar, dan Vall.
Celiboy dkk langsung melesat di game pertama dan meraih kemenangan cepat. Mereka mengunci kemenangan game pertama dengan skor 18 vs 3. Rebellion Genflix tampil trengginas di game kedua.
Mereka bahkan sempat unggul 27 vs 18 di menit ke-21. Sayang, Alter Ego berhasil comeback meyakinkan sehingga berbalik unggul 30 vs 27 serta menghancurkan Inhibitor di menit ke-24.
Baca Juga: PON XX Papua 2021 Resmi Bakal Mempertandingkan Tiga Game Esports Ini
Pertandingan menarik tersaji saat laga Aura Fire vs ONIC Esport. God1va dkk tampil meyakinkan di game pertama dengan skor 21 vs 9. Meski begitu, Landak Kuning berhasil membalas di dua game selanjutnya.
Kiboy dan Drian yang mendulang banyak assist mengantarkan timnya unggul 25 vs 7 pada game kedua. ONIC juga memamerkan permainan cepat di game ketiga. Eksekusi mematikan dari Drian dan Sanz membuat Aura Fire digilas 18 vs 6 hanya dalam waktu 14 menit.
Berikut hasil MPL Season 8 Week 2 Day 1:
Baca Juga: Kelra Hanya Dihukum Ringan, Begini Respons Pemain IDNS Esports
Hasil tersebut membuat Alter Ego melaju tak terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir. Mereka memimpin puncak klasemen dengan perolehan +5 poin.
ONIC menempel ketat di bawahnya setelah memenangkan dua pertandingan sehingga memperoleh +3 poin. Itulah tadi hasil pertandingan MPL Season 8 Week 2 Day 1, mana tim eSports Mobile Legends jagoan kalian?
Baca Juga: Satu-satunya dari Indonesia, EVOS Masuk Daftar Tim Esports Paling Populer