4 Game Online Gratis Seru, Yuk Dicoba!

Cobain rekomendasi game online gratis ini. Tersedia di PC dan mobile.

Agung Pratnyawan

Posted: Rabu, 01 September 2021 | 16:30 WIB
Call of Duty Mobile. (Activision)

Call of Duty Mobile. (Activision)

Hitekno.com - Kamu bisa main Game Online Gratis berikut ini karena selain seru juga dapat mengisi waktumu untuk menghilangkan penat dan kebosanan. Cek beberapa rekomendasi game online gratis berikut ini.

Disaat pandemi seperti sekarang ini, untuk mengisi waktu luang kamu saat harus dirumah saja dan membatasi aktifitas di luar ruangan, bermain game online bisa menjadi salah satu aktivitas yang bisa kamu lakukan agar tidak bosan.

Game online adalah sebuah permainan ( games ) yang dimainkan di dalam suatu jaringan ( baik LAN maupun Internet ), permainan ini biasanya dimainkan secara bersamaan dengan pemain yang tidak terbatas banyaknya, sehingga kamu bisa mengasah kemampuan kerja sama sebagai Tim bersama teman – teman kamu dan melatih rasa kesportifan terhadap lawan main kamu.

Baca Juga: Game Lokal Rocky Rampage, Tawarkan Gameplay Sederhana yang Menantang

Bermain game online tidak selalu membawa dampak buruk kok asalkan tidak kamu lakukan secara berlebihan. Dengan bermain game online kamu bisa menambah aktivitas otak dan menghibur diri dengan aktivitas berbeda sehingga kamu bisa membiasakan diri melakukan lebih dari satu aktivitas.

Tidak semua Game Online harus bayar saat kamu mengaksesnya. Ada juga beberapa Game Gratis yang online juga tidak kalah seru.

Nah untuk kamu para gamers, berikut ini beberapa rekomendasi Game Online Gratis yang bisa kamu mainkan bersama teman–teman kamu :

Baca Juga: Konami Rilis Trailer Anyar, Begini Gameplay eFootball Terbaru

1. Dota Underlords

Dota Underlords. (Steam)
Dota Underlords. (Steam)

Dota Underlords menjadi salah satu game auto - battler dari Valve yang sangat populer di berbagai komunitas para gamers. Game gratis ini terinspirasi dari strategi kompetisi game yang bisa dipasang karakter dan juga heroes andalan kamu. 

Selain itu, Dota Underlords juga memiliki fitur game crossplay, sehingga kamu bisa bermain dengan pemain dari game PC maupun mobile. Kamu pun juga memasang akun yang berbeda pada perangkat PC maupun mobile tersebut.

Baca Juga: 5 Game Zombie di HP dan PC, Layak Dicoba!

2. Star Trek Online

Star Trek Online. (Steam)
Star Trek Online. (Steam)

Biasanya game dengan tema luar angkasa tidak bertahan lama di dunia game, tapi terkecuali game Star Trek Online. Game Star Trek Online ini berhasil menarik perhatian para pemain game online. 

Ada mikrotransaksi yang tersedia jika kamu ingin mempercepat proses perataan atau pengumpulan sumber daya, tetapi Game Star Trek Online secara konsisten dengan konten gratisnya juga.

Baca Juga: 5 Game Kapal Perang Terbaik, Wajib Dicoba!

Terutama untuk pemain baru yang ingin melihat batas maksimal para playernya. Ini juga diatur dalam kanon Star Trek yang sedang berlangsung, yang berlangsung sekitar tiga dekade setelah peristiwa Star Trek Nemesis.

3. eFootball PES 2021

eFootball PES 2021 Mobile. (Konami)
eFootball PES 2021 Mobile. (Konami)

eFootball PES 2021 menjajaki puncak game online gratis terbaik selanjutnya. eFootball PES 2021 dirilis sejak Juli tahun lalu oleh perusahaan pengembang game asal Jepang yaitu Konami. 

Meskipun mekanisme permainan game seperti game play, elemen dan mode permainannya masih sama dengan versi sebelumnya. 
eFootball PES 2021 mengalami kemajuan dalam pilihan karakter pemain dan klub bola yang sudah di upgrade layaknya musim sepak bola di dunia nyata. 

Selain itu, eFootball PES 2021 juga tersedia untuk mobile smartphone android maupun iOS. Pastinya, sebelum kamu mengunduhnya kamu perlu menyisihkan internal memori dengan ruang yang cukup besar terlebih dahulu yaa.

5. Call of Duty Mobile

Call of Duty Mobile. (Activision)
Call of Duty Mobile. (Activision)

Game Call of Duty Mobile memiliki mode battle royale dan multiplayer dengan berbagai mode lengkap seperti team deathmatch, zombie mode, dan sniper mode.

Sama seperti dengan game lawasnya, Game Call of Duty Mobile juga menghadirkan karakter veteran CoD lengkap dengan map.

Itulah Game Online Gratis terbaik yang bisa kamu mainkan pada saat waktu luang kamu. Gimana dari daftar diatas apa ada game online gratis favorit kamu?

Kontributor: Jeffry francisco
Berita Terkait
Berita Terkini

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB

PBESI menjelaskan rencana mereka membuat event esports di Indonesia yang jauh lebih luar biasa dengan konsep esports Tou...

games | 22:09 WIB

Tim gabungan dari empat pemain Rusia dan satu pemain Jerman ini mampu bertahan sampai empat besar M6 Mobile Legends....

games | 14:49 WIB

Borderlands 4adalahgameBorderlands yang paling ambisius hingga saat ini....

games | 11:17 WIB

Tak hanya Astro Bot dan Balatro yang mendominasi, ada Methapor: ReFantazio yang meramaikan The Game Awards 2024....

games | 12:30 WIB