Terlalu Agresif, Luxxy Kritik Gameplay UHigh di Bigetron Red Aliens

Diakui oleh Luxxy jika UHigh adalah tipe player yang menginginkan poin kill.

Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 14 September 2021 | 06:00 WIB
Luxxy Bigetron Red Alien. (instagram/luxxy_made)

Luxxy Bigetron Red Alien. (instagram/luxxy_made)

Hitekno.com - Belum lama ini, Bigetron Red Aliens mendatangkan UHigh untuk memperkuat tim. Memiliki tipe permainan yang terlalu agresif, Luxxy baru-baru ini memberikan kritiknya terhadap gameplay UHigh bersama timnya tersebut.

Bersama Luxxy, Zuxxy, Ryzen, Liquid dan kawan-kawan, UHigh didatangkan untuk memperkuat Bigetron Red Aliens di pro scene PUBG Mobile saat ini.

Baru-baru ini, melalui live streaming di NIMO TV, Luxxy memberikan kritik terhadap gameplay UHigh yang ia sebut terlalu agresif apalagi saat player asal Malaysia ini sedang dalam mode menyerang.

Baca Juga: Lihat Anies Baswedan Terperosok ke Selokan, Ucapan Wanita Ini Jadi Sorotan

Diakui oleh Luxxy jika UHigh adalah tipe player yang menginginkan poin kill. Sayangnya, keinginan besar UHigh ini justru membuatnya kerap lupa posisi. Hal ini yang lalu membuat tim perlu sangat kompak untuk mengingatkannya.

''Sebenarnya UHigh itu terlalu menginginkan poin kill. Kadang dia juga lupa sama tempat yang dia ambil. Tapi kita pasti selalu mengingatkan itu semua. UHigh memang terlalu agresif apalagi close combat'' ungkap Luxxy menjelaskan.

Bigetron Red Aliens. (instagram/bigetronesports)
Bigetron Red Aliens. (instagram/bigetronesports)

Lebih lanjut, Luxxy mengakui jika UHigh adalah tipe player yang jago. Namun, kadang dirinya kehilangan kontrol sehingga melakukan sejumalh kesalahan yang justru berpengaruh pada tim.

Baca Juga: 7 Pilihan iPhone Murah Terbaik di 2021, Alternatif Budget Mepet

''Memang dia jago, tapi dia harus tetap kontrol juga. Ini bukan hanya untuk UHigh aja ya tetapi untuk seluruh player di Bigetron Red Aliens'' lanjut Luxxy.

Usai mengkritik gameplay UHigh, Luxxy mengakui jika seluruh player Bigetron Red Aliens cukup santai menerima kritikan dan tidak mudah tersinggung. Hal ini yang lalu membuat kritik dapat diterima dengan baik.

Bersama UHigh, Bigetron Red Aliens mulai kembali menemukan pola permainan mematikan yang sebelumnya dilakukan oleh tim tersebut. Sayangnya, hingga kini, UHigh masih berada di Malaysia dan belum berangkat ke Indonesia.

Baca Juga: Cara Mengganti Ringtone WhatsApp dengan Lagu Favorit, Nggak Pakai Ribet

Berita Terkait
Berita Terkini

Konami Digital Entertainment Limited mengumumkan Suikoden I&II HD Rem.aster Gate Rune and Dunan Unification Wars kini te...

games | 15:32 WIB

Pengembang dan penerbit Amazing Seasun Games mengumumkan Uji Open Beta bertajuk "Global Storm" untuk game Mecha BREAK....

games | 18:11 WIB

POCO Extreme League Season 3 bukan sekadar turnamen biasa. Ini adalah panggung buat para talenta muda Mobile Legends unj...

games | 13:11 WIB

SEGA mengumumkan bahwa game Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii telah tersedia di PlayStation 4 (PS4), PS5, Xbox Seri...

games | 22:22 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera dimulai. Turnamen major pertama di tahun 2025 ini akan menyajikan total...

games | 11:14 WIB