Ungkap Sosok Jungler Terjago, RRQ Xin Bandingkan EVOS Ferxic dan BTR Bottle

Xin menyebut jika Ferxic memiliki kemampuan yang lebih baik jika dibandingkan dengan Bottle.

Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 23 September 2021 | 09:45 WIB
RRQ Xin. (instagram/rrq_xinn)

RRQ Xin. (instagram/rrq_xinn)

Hitekno.com - Goldlaner RRQ Hoshi, Xin belum lama ini mengungkap sosok jungler terjago menurut dirinya. Menjawab pertanyaan penggemar, Xin lalu membandingkan dua sosok jungler tangguh yaitu EVOS Ferxic dan Bigetron Alpha Bottle.

Hal ini Xin ungkap saat dirinya melakukan live streaming di NIMO TV beberapa waktu yang lalu. Saat itu, Xin menjawab pertanyaan dari penggemar mengenai Ferxic dan Bottle sebagai sosok jungler terjago.

Tanpa perlu pikir panjang, Xin menyebut jika Ferxic memiliki kemampuan yang lebih baik jika dibandingkan dengan mantan player Genflix Aerowolf, Bottle. Mengenai hal ini, Xin rupanya memiliki alasan khusus.

Baca Juga: Jadi HP 5G Terjangkau, Ini Bocoran Samsung Galaxy A13 5G

Diakui olehnya, pilihannya tersebut karena Ferxic yang sudah pernah menjadi juara MPL Season 7 lalu bersama dengan EVOS Legends. Di sisi lain, walaupun memiliki kemampuan ciamik, Bottle masih belum menjadi juara.

''Jagoan Ferxic lah guys, soalnya Ferxic kan udah juara. Bottle belum. Kalian itu akan dianggap jago kalau kalian sudah juara guys, dimana-mana juga begitu'' ungkap Xin menjelaskan.

EVOS Legends Ferxic. (instagram/evos.ferxic)
EVOS Legends Ferxic. (instagram/evos.ferxic)

Tidak hanya membandingkan sosok Ferxic dan Bottle, Xin juga turut menyebut sosok jungler Alter Ego yaitu Celiboy sebagai jungler terbaik. Hal ini lantaran Celiboy sempat memenangkan MPL Invitational beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Foto Wanita Pakai Kebaya 1930 Menarik Perhatian, Netizen: Cantik Natural

Walaupun belum meraih titel juara, kemampuan Bottle bersama Genflix Aerowolf beberapa waktu yang lalu tidak bisa disepelekan. Untuk pertama kalinya, Bottle berhasil membawa timnya tersebut nyaris masuk ke babak final MPL Season 7.

Kini, karena masalah internal, kini Bottle memutuskan untuk mendarat di Bigetron Alpha untuk gelaran MPL Season 8. Bersama Bigetron Alpha, Bottle sepertinya butuh banyak waktu untuk menyesuaikan permainan.

Jika menurut Xin, Ferxic adalah jungler terjago dibandingkan Bottle, menurut kamu, siapakah yang lebih unggul antara dua player EVOS Legends dan Bigetron Alpha ini?

Baca Juga: Pilihan Unik, Deretan Hero Fighter Ini Jadi Jungler di MPL Season 8

Berita Terkait
Berita Terkini

Alpha playtestRIFTSTORM berhasil menduduki posisi teratas diSteam Global Trending Freeselama 3 hari berturut-turut....

games | 14:28 WIB

Rangkaian acara Pokemon Festival 2024 mencapai akhir acara pada hari Minggu, 5 Januari 2024....

games | 10:53 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera digelar sebagai ajang pembuka untuk semester esports global Honor of Ki...

games | 20:50 WIB

Pada update Genshin Impact kali ini Archon Pyro Mavuika akhirnya dapat bergabung dalam party....

games | 16:59 WIB

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB