Hitekno.com - Dalam video bincang-bincang bersama Jonathan Liandi belum lama ini, ONIC Kiboy mengungkap kekagumannya terhadap jungler RRQ Hoshi dan EVOS Legends yang ia sebut sulit untuk dihadapi.
Mengemban tugas sebagai seorang roamer dan tanker, Kiboy jelas saja memiliki tugas berat untuk menangkap jungler musuh. Bukan pekerjaan yang mudah, Kiboy mengaku jika dirinya kerap kali kesusahan dengan jungler lawan yang bermain super apik.
Saat ditanya oleh Jonathan Liandi mengenai jungler tersulit yang cukup merepotkannya selama berada di pro scene Mobile Legends, Kiboy lalu menyebut dua nama jungler kenamaan di Tanah Air yaitu RRQ Albert dan EVOS Ferxic.
Baca Juga: Motor Google Maps Susah Masuk Gang Sempit, Netizen: Awal Mula Penyesatan
Diakui oleh Kiboy, Albert dan Ferxic sama-sama dua jungler yang paham akan positioning serta memiliki mekanik yang harus diwaspadai saat berjumpa di turnamen Mobile Legends.
Menurut Kiboy, saat Ferxic menggunakan Yi Sun Shin, player muda ini begitu memahami posisi saat berhadapan dengan lawan. Tidak jauh berbeda, jungler RRQ Hoshi, Albert juga memiliki pola permainan yang sama.
Baca Juga: Amazfit GTR 3 vs Amazfit GTR 3 Pro, Mana yang Lebih Cocok untuk Kamu?
''Albert sama Ferxic ya, contoh kecilnya aja gue mau montage Jawhead kan kaya Ferxic pakai Yi Sun Shin gitu dia tahu banget dari posisi pas gue montage dia ngegas. Albert kaya udah nggak perlu mancing-mancing gitu, dia emang positioning-nya OP banget,'' ungkap Kiboy menjelaskan.
Mengagumi gameplay dari jungler RRQ Hoshi dan EVOS Legends, permainan Kiboy bersama ONIC juga patut menjadi sorotan. Pasalnya, tim landak kuning mampu menunjukan keganasannya dan melibas lawan pada gelaran MPL Season 8 lalu.
Baca Juga: Asus Vivobook S14 (M433), Salah Satu Pilihan Terbaik di Tahun 2021