7 Rekomendasi Game Asah Otak di Google Play Store, Dijamin Asyik!

Berikut ini rekomendasi game asah otak untuk Android yang seru.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 03 Desember 2021 | 19:43 WIB
Game Asah Otak - Brain Out. (Google Play Store)

Game Asah Otak - Brain Out. (Google Play Store)

Hitekno.com - Kalian bingung ingin memainkan aplikasi game dengan genre yang anti mainstream? Kalian bisa mencoba dengan game asah otak yang pasti akan membuat kalian bisa berpikir lebih kreatif. 

Meskipun untuk saat ini game aplikasi yang tengah dicari banyak orang adalah game online dengan genre MOBA maupun Battle Royale. Namun beberapa orang rupanya ingin mencari game dengan genre yang berbeda namun tetap mengasyikkan.

Kalian bisa memilih beberapa game asah otak dan membuat kalian memiliki tantangan tersendiri untuk bisa menyelesaikan level demi level di dalam game asah otak ini.

Baca Juga: 6 Game Online PC Gratis yang Wajib Dimainkan

Namun kalian bingung aplikasi apa saja yang bisa membuat otak kalian terasah? Berikut rekomendasi game asah otak, yuk kita simak:

1. Unblock Me FREE

Game asah otak - Unblock Me FREE. (Google Play Store)
Game asah otak - Unblock Me FREE. (Google Play Store)

Pengembang dari aplikasi ini adalah Kiragames siapa sangka aplikasi ini juga telah diunduh lebih dari 600.000 kali. Di dalam permainan ini kalian dituntut untuk bisa memiliki daya logika yang kuat.

Baca Juga: 6 Game Horor Indonesia, dari Lucu Hingga Menyeramkan

Di dalam game asah otak ini kalian harus bisa memindahkan block berwarna coklat untuk mengeluarkan blok merah dari area block tersebut. 

2. Tile Connect

Tile Connect - Classic Match. (Google Play Store)
Tile Connect - Classic Match. (Google Play Store)

Di dalam game Android ini di setiap level akan terdapat tantangan-tantangan yang berbeda. Namun tantangannya adalah waktu dan target pencapaian yang harus kalian tempuh dalam waktu yang terbatas. 

Baca Juga: 6 Game Balap Motor Terbaik di Android, Sudah Cobain?

Aplikasi ini bersifat offline yang berarti bisa kalian mainkan ketika kalian tidak memiliki paket data atau tidak tersambung dengan internet. Kalian hanya perlu memindahkan salah satu blok untuk memasangkan minimal dua blok yang sama agar bisa hancur, dan terkait lainnya kalian harus bisa menghancurkan beberapa papan yang berisi icon misterius.

3. Aa

Game Asah Otak - aa. (Google Play Store)
Game Asah Otak - aa. (Google Play Store)

Game Android ini rupanya menekankan pada tingkat ke fokusan setiap gamers. Cara main dari game ini adalah kalian akan disuguhkan beberapa angka acak yang berada di bawah layar.

Baca Juga: 6 Game Perang Android Terbaik 2021, Siap Uji Adrenalin

Dalam permainan ini kalian harus bisa melempar kan angka tersebut masuk kedalam lingkaran besar yang berada di tengah-tengah. Tantangan dalam game ini kalian harus menghindari garis hitam jam agar tidak mengenai lemparan angka kalian.

4. Roll The Ball - Slide Puzzle

Game asah otak - Roll The Bar: Slide Puzzle. (Google Play Store)
Game asah otak - Roll The Bar: Slide Puzzle. (Google Play Store)


Di dalam game asah otak ini menekankan tingkat kefokusan, ketelitian dan kecepatan. Visi dari permainan ini adalah bisa mengantarkan bola hingga titik finish.

Tantangan dari game Android ini kalian harus bisa memberikan jalur untuk lalu lintas bola agar bola tersebut tidak terjatuh, namun kalian hanya bisa memasangkan pipa tersebut ketika bola mulai menggelinding.

5. Brain Out - Can you pass it?

Game Asah Otak - Brain Out. (Google Play Store)
Game Asah Otak - Brain Out. (Google Play Store)

Di dalam game ini menitikberatkan pada tingkat pola pikir yang kreatif dan bisa berpikir dari berbagai sudut pandang makan harus out of the box. Di dalam game ini kalian akan disuguhkan berbagai gambar, lalu kalian akan diberikan clue untuk melakukan aksi dari gambar tersebut.

Namun ingat games ini memiliki tujuan agar membuat para gamers kesal dan ingin menyerah untuk menebak setiap gambar dan clue yang yang ada seakan-akan akan mendorong kalian menjawab dengan salah.

6. Brain Dots

Game asah otak - Brain Dots. (Google Play Store)
Game asah otak - Brain Dots. (Google Play Store)

Di dalam game ini kalian harus dituntut kreatif namun masih di ambang level kemudahan bahkan game ini diklaim bisa dimainkan oleh anak berusia 3 tahun. Kalian akan diberi sebuah pena untuk menggambar sebuah bentuk sebagai lajur untukku bola agar besar berbenturan dengan bola lainnya. Game ini bahkan telah didownload lebih dari 500.000 kali.

7. Brain It On

Game asah otak - Brain It On!. (Google Play Store)
Game asah otak - Brain It On!. (Google Play Store)

Permainan ini memiliki tujuan yang hampir sama dengan permainan pada poin 6. Namun tingkat tantangan yang diberikan dalam permainan ini lebih sulit atau berada di level atasnya dari permainan yang ada di poin 6.

Di dalam permainan game Android ini kalian akan diberikan sebuah kalimat clue untuk membuat sebuah gambar dengan tujuan tertentu. 

Nah itulah beberapa rekomendasi game asah otak yang bisa kalian download melalui Google Play Store. Bentuk tantangan yang diberikan di dalam game aplikasi ini akan semakin bertambah sulit ketika naik level. Apakah kalian tertarik untuk mencoba salah satu game asah otak di atas? Segera miliki dan cobalah keseruannya!

Kontributor: Sofia Ainun Nisa
Berita Terkait
Berita Terkini

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB

Apa yang akan terjadi kalau Karakter Genshin Impact hidup di multisemesta, atau di dunia yang sama sekali berbeda?...

games | 13:28 WIB

Tears of Themis merayakan ulang tahun Vyn Richter dengan event terbatas ini....

games | 15:17 WIB