Bantai ONIC, Keyd Stars Amankan Poin Pertama di M3 World Championship

Setelah sempat kalah satu poin dari TODAK, Keyd Stars berhasil memberikan kejutan dengan menumbangkan ONIC.

Amelia Prisilia

Posted: Selasa, 07 Desember 2021 | 16:42 WIB
Keyd Stars di M3 World Championship. (MPL Indonesia)

Keyd Stars di M3 World Championship. (MPL Indonesia)

Hitekno.com - Match ketiga di grup B M3 World Championship mempertemukan perwakilan Indonesia, ONIC melawan wakil Brasil yaitu Keyd Stars. Menjadi momen yang mengejutkan, Keyd Stars rupanya berhasil menumbangkan Butsss dan kawan-kawan.

Untuk laga kali ini, Keyd Stars hadir bersama dengan Prime yang menggunakan Estes, King dengan Paquito, Tekashi dengan Balmond, Mayke dengan Ruby dan Luiz dengan Clint.

Sedangkan untuk tim asal Indonesia, ONIC Esports andalkan Kiboy dengan Floryn, CW dengan Lylia, Butsss dengan Barats, Drian dengan Beatrix dan Sanz dengan Bane.

Baca Juga: Realme Berambisi Jadi Merek HP Nomor 1 di Indonesia, Begini Strateginya

Membuka match ketiga ini, ONIC mendominasi dengan raihan first blood. Permainan agresif dari Keyd Stars cukup menjadi momok untuk tim landak kuning. Walaupun kalah jumlah kill, ONIC mampu tampil apik dengan perolehan gold yang lebih banyak.

Kejutan manis diberikan Sanz di menit ke-7 usai berhasil meraih double kill. Sayangnya, lord pertama yang harusnya menjadi milik ONIC justru berlabuh di tangan Keyd Stars. Beruntung, lord pertama ini masih dapat dipukul mundur oleh Sanz dan kawan-kawan.

Keyd Star vs ONIC. (Moonton)
Keyd Stars vs ONIC. (Moonton)

Setelah merelakan lord pertama, kini ONIC berhasil mendapat lord keduanya yang langsung menghantam turret Keyd Stars. Serangan ONIC ini rupanya masih mampu ditahan oleh Tekashi dan kawan-kawan yang bermain super kuat.

Baca Juga: Viral Foto Politikus dan Pejabat di Poster Erupsi Gunung Semeru

Tampil kuat bersama dengan Clint di tangan Luiz, Keyd Stars berhasil menumbangkan Butsss, Sanz dan Drian di menit ke-20. Memanfaatkan tumbangnya tiga player ONIC tersebut, Keyd Stars langsung fokus ke base utama dan mengklaim kemenangan atas tim landak kuning.

Setelah sempat kalah satu poin dari TODAK, Keyd Stars berhasil memberikan kejutan dengan menumbangkan ONIC di Group B M3 World Championship. ONIC perlu menumbangkan TODAK untuk memastikan diri melaju ke upper bracket babak playoff M3 World Championship nantinya.

Baca Juga: Cara Download Aplikasi Word, untuk Laptop maupun HP

Berita Terkait
Berita Terkini

Konami Digital Entertainment Limited mengumumkan Suikoden I&II HD Rem.aster Gate Rune and Dunan Unification Wars kini te...

games | 15:32 WIB

Pengembang dan penerbit Amazing Seasun Games mengumumkan Uji Open Beta bertajuk "Global Storm" untuk game Mecha BREAK....

games | 18:11 WIB

POCO Extreme League Season 3 bukan sekadar turnamen biasa. Ini adalah panggung buat para talenta muda Mobile Legends unj...

games | 13:11 WIB

SEGA mengumumkan bahwa game Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii telah tersedia di PlayStation 4 (PS4), PS5, Xbox Seri...

games | 22:22 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera dimulai. Turnamen major pertama di tahun 2025 ini akan menyajikan total...

games | 11:14 WIB