Hitekno.com - Hari ketiga MPL Season 9 dibuka dengan rematch panas final MPL Season 6 lalu antara Alter Ego dan RRQ Hoshi. Dengan roster baru bersama performa terbaiknya, RRQ Hoshi berhasil mencuri poin penuh dari Alter Ego.
Membawa roster utamanya tanpa Lemon, RRQ Hoshi bermain bersama Skylar dengan Beatrix, Vyn dengan Selena, Albert dengan Paquito, Clay dengan Yve dan R7 dengan Esmeralda.
Di sisi lain, masih bermain tanpa Celiboy dan Udil, Alter Ego membawa Rasy dengan Mathilda, Pai dengan Hylos, Rexlona dengan Chou, Nino dengan Lylia dan Amy dengan Aulus usai Sun masuk dalam daftar banned.
Baca Juga: Tukang Kunci Diam-diam Lakukan Hal Ini, Netizen Curiga Lagi Nyamar
Agresif, RRQ Hoshi langsung panen first blood di menit awal. Team fight yang apik dari RRQ Hoshi sukses membuat Alter Ego kerepotan hingga satu demi satu player andalannya harus tumbang.
Mengantongi lord, RRQ Hoshi langsung begitu percaya diri mengancam base utama Alter Ego di menit ke-14. Kemenangan besar lalu dikantongi oleh Albert dan kawan-kawan yang hanya memberikan 4 poin kill untuk Alter Ego.
Game kedua di laga rematch final MPL Season 6 ini dibuka dengan RRQ Hoshi yang turun bersama Vyn dan Mathilda, Albert dengan Ling, Clay dengan Yve, Skylar dengan Beatrix dan R7 dengan Esmeralda.
Baca Juga: Rilis Tahun 2023, HP Layar Lipat Apple Pakai Nama iPhone Air?
Menantang sang raja, Alter Ego membawa Rasy dengan Selena, Pai dengan Barats, Rexlona dengan Kadita, Amy dengan Claude serta Nino yang datang dengan hero andalannya yaitu Benedetta.
Percaya diri dengan hero andalannya, Nino berhasil menumbangkan R7 sebagai first blood di game kedua ini. Alter Ego yang sempat perkasa di early game justru melempem saat RRQ Hoshi berhasil membalikkan keadaan di menit ke-7.
Blunder dari Alter Ego semakin membuat RRQ Hoshi menggila. Berbekal bantuan lord, Albert dan kawan-kawan lalu mengklaim kemenangan di game kedua atas Alter Ego di menit ke-13.
Baca Juga: Lihat Foto Jadul Pembagian Motor Tahun 1990 untuk Polisi, Netizen: Keren Sekali
Menang penuh tanpa balas atas Alter Ego, RRQ Hoshi berhasil membuktikan ketangguhannya sebagai penantang kuat di MPL Season 9 ini.