5 Rekomendasi Game Menakutkan Namun Terlihat Imut

Ada beberapa game menakutkan namun terlihat imut, berani mencobanya?

Agung Pratnyawan

Posted: Kamis, 12 Mei 2022 | 14:47 WIB
Among the Sleep. (krillbite)

Among the Sleep. (krillbite)

Hitekno.com - Apa kamu pernah memainkan game menakutkan namun terlihat imut? Pastinya game horor termasuk di dalamnya. Tim HiTekno.com telah merangkum beberapa rekomendasi game menakutkan namun terlihat imut berikut ini.

Game menakutkan namun terlihat imut ternyata sudah banyak dirilis. Bahkan kamu bisa menemukan game dengan konsep unik ini di steam. Game seperti ini memiliki konsep yang bisa dibilang tak terduga.

Contohnya dengan mempresentasikan tema yang terlihat penuh keceriaan dan imut, namun nyatanya game tersebut memiliki wujud asli yang jauh mengerikan. Hal seperti ini tentu akan mengecoh kamu.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Game LEGO, Petualangan Seru yang Ramah untuk Semua Umur

Bagaikan serigala berbulu domba, game menakutkan ini bersembunyi lewat nama, gaya visual, atau gameplay yang awalnya tidak menunjukkan unsur yang menyeramkan.

Berikut rekomendasi game menakutkan namun terlihat imut yang HiTekno.com rangkum untuk kamu.

1. Doki Doki Literature Club!

Baca Juga: 9 Rekomendasi Game Indie di Xbox PC Game Pass, Ringan Namun Menawan

Doki Doki Literature Club. (Steam)
Doki Doki Literature Club. (Steam)

Doki Doki Literature Club bercerita layaknya sebuah kehidupan remaja sekolah atas yang penuh kisah romantis dan menggemaskan di sebuah klub sastra. Semakin berkembangnya cerita, game ini akan semakin gelap dan mengguncang emosi pemain.

Game ini dibuat agar pemain bisa ikut berinteraksi di dalamnya. Doki Doki Literature Club ini memberikan gambaran cerita tentang pengaruh masalah psikologis dan dampak fatalnya pada seseorang.

2. Among the Sleep

Baca Juga: 5 Rekomendasi Game Android Mirip Minecraft, Tak Kalah Seru

Among the Sleep. (Steam)
Among the Sleep. (Steam)

Among the Sleep adalah game horor dari Krillbite Studio yang berani tampil berbeda, karena game ini menempatkan pemain sebagai seorang balita yang harus berjuang menghadapi mimpi buruk yang menakutkan. Hidup kamu sebagai balita dimulai dengan sebuah perayaan ulang tahun yang dibuat oleh ibu kalian.

Layaknya seorang balita, hari ulang tahun kalian semakin sempurna ketika memperoleh hadiah lucu berupa seekor boneka beruang. Namun menjelang tidur, hari berubah menjadi buruk di mana kalian mendapati kalau boneka beruang kesayanganmu menghilang secara misterius.

3. Duck Season

Baca Juga: 5 Rekomendasi Game Ringan di PC Game Pass untuk Laptop Kentang (Part 2)

Duck Season. (Steam)
Duck Season. (Steam)

Duck Season pertama memperkenalkan game ini pada 2017 sebagai konsep ulang VR dari Duck Hunt klasik NES pada 1980-an. Game ini menghadirkan perjalanan nostalgia untuk kembali ke masa yang lebih riang, tetapi dalam waktu singkat untuk bertahan hidup tergantung atas pilihan yang kamu buat.

Sudut pandang orang pertama pada game ini dapat menambah kesan horor, sementara dengan hadirnya multiple endings dari game ini membuat kamu ingin mengungkap teror ini lagi dan lagi.

4. Danganronpa: Trigger Happy Havoc

Danganronpa: Trigger Happy Havoc. (Steam)
Danganronpa: Trigger Happy Havoc. (Steam)

Danganronpa Trigger Happy Havoc merupakan game yang memadukan antara dua genre, misteri dan visual novel. Game ini memiliki storyline yang cukup gila. Danganronpa Trigger Happy Havoc merupakan perpaduan antara game simulasi kencan, detektif, dan debat pengadilan.

Kamu akan diminta untuk bergaul dan mendekatkan diri dengan karakter lain di dalam game, pada saat lain kamu akan berusaha untuk mencari kesalahan mereka supaya bisa dihukum di pengadilan.

5. OMORI

OMORI. (Steam)
OMORI. (Steam)

Game Omori mengusung genre yang lebih mengarah kepada game horor, bukan kisah cinta. Kamu akan menjelajahi dunia aneh bersama teman-teman. Lalu memilih beberapa dialog, untuk menentukan alur cerita di akhir permainan.

Itulah 5 rekomendasi game menakutkan namun terlihat imut yang bisa kamu mainkan. Konsep yang unik dari game horor ini dijamin tidak membuat kamu bosan. 

Kontributor: Pasha Aiga Wilkins
Berita Terkait
Berita Terkini

Alpha playtestRIFTSTORM berhasil menduduki posisi teratas diSteam Global Trending Freeselama 3 hari berturut-turut....

games | 14:28 WIB

Rangkaian acara Pokemon Festival 2024 mencapai akhir acara pada hari Minggu, 5 Januari 2024....

games | 10:53 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera digelar sebagai ajang pembuka untuk semester esports global Honor of Ki...

games | 20:50 WIB

Pada update Genshin Impact kali ini Archon Pyro Mavuika akhirnya dapat bergabung dalam party....

games | 16:59 WIB

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB