EVOS Sutsujin Pimpin Daftar MVP MPL Season 10, Aura Facehugger Nomor Tiga

Posisi RRQ Abert tergusur oleh EVOS Sutsujin.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Senin, 05 September 2022 | 17:42 WIB
EVOS Sutsujin jadi Daily MVP pada laga RBL vs EVOS. (Instagram/ @mpl.id.official)

EVOS Sutsujin jadi Daily MVP pada laga RBL vs EVOS. (Instagram/ @mpl.id.official)

Hitekno.com - Mobile Legends Professional League Season 10 telah berlangsung separuh musim hingga saat ini. EVOS Sutsujin memimpin daftar MVP dengan perolehan 35 poin.

Sebagai informasi, setiap pemain yang menjadi Daily MVP akan mendapatkan +10 poin. Apabila meraih Weekly MVP, maka pemain memperoleh 5 poin tambahan.

Poin akan diakumulasikan setiap pekannya oleh MPL Indonesia. Roster dengan poin perolehan tertinggi hingga minggu kedelapan bakal menjadi MVP Regular Season.

Sutsujin yang meraih 25 poin di pekan lalu kini langsung merangsek ke posisi teratas. Pemain anyar EVOS itu mampu menggusur posisi yang dulunya ditempati oleh RRQ Albert.

Sutsujin tampil menawan sehingga mengantarkan EVOS meraih dua kemenangan pada Week 4. Perlu diketahui, EVOS mampu menggilas Rebellion Zion dengan skor 2 vs 0.

Daftar MVP MPL Season 10 hingga Week 4. (Instagram/ @mpl.id.official)
Daftar MVP MPL Season 10 hingga Week 4. (Instagram/ @mpl.id.official)

Tampil apik saat menggunakan hero Julian di laga RBL vs EVOS, Sutsujin menjadi Daily MVP. Macan Putih saat ini juga meraih titel sebagai Half Season Champion.

EVOS memperoleh +6 poin dan Game Rate 69 persen hingga pekan keempat MPL Season 10. Clover dkk mencetak lima kemenangan dan menelan dua kekalahan sejauh ini. Berikut daftar MVP MPL Season 10 hingga pekan keempat:

  1. EVOS Sutsujin: 35 poin
  2. RRQ Albert: 25 poin
  3. Aura Facehugger: 25 poin
  4. RRQ Skylar: 25 poin
  5. ONIC CW: 20 poin
  6. RBL Haizz: 20 poin
  7. Aura Kabuki: 20 poin
  8. ONIC Kairi: 20 poin
Daftar MVP MPL Season 10 hingga Week 4. (Instagram/ @mpl.id.official)
Daftar MVP MPL Season 10 hingga Week 4. (Instagram/ @mpl.id.official)

Facehugger yang tak ada dalam daftar MVP di Week 3 langsung menempati posisi tiga besar. Menggunakan Valentina, Facehugger menjadi pemain kunci Aura Fire ketika Naga Api menundukkan RRQ Hoshi 2 vs 0.

Aura Fire meraup banyak poin setelah mengantongi kemenangan saat melawan RRQ dan Geek Fam. Facehugger mengoleksi 25 poin karena dia menjadi MVP of The Week dan Daily MVP. Itulah tadi daftar MVP MPL Season 10 hingga Week 4, mana pro player Mobile Legends favorit kalian?

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang baru di Genshin Impact dalam update versi 5.2 mendatang?...

games | 15:11 WIB

Pokemon TCG Academia MARGOCITY Mall Depok juga menyediakan berbagai merchandise resmi Pokemon yang bisa didapatkan di Po...

games | 17:15 WIB

Apa saja yang ditawarkan Age of Empires Mobile saat peluncurannya?...

games | 11:58 WIB

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB