Jadwal Piala Presiden Mobile Legends Hari Ini, RRQ vs Onic

Piala Presiden Mobile Legends hari ini akan menampilkan pertandingan antara RRQ Hoshi vs Onic Esports dan Aura Fire vs EVOS Legends.

Agung Pratnyawan

Posted: Jum'at, 14 Oktober 2022 | 10:57 WIB
Piala Presiden Esports 2022. (Instagram/ pialapresidenesports)

Piala Presiden Esports 2022. (Instagram/ pialapresidenesports)

Hitekno.com - Jadwal Piala Presiden Mobile Legends hari ini, 14 Oktober 2022 akan mempertemukan beberapa tim Esports ternama. Tidak lain ada tim ternama yang juga berlaga di MPL ID seperti RRQ Hoshi dan Onic Esports.

Piala Presiden Mobile Legends hari ini akan menampilkan pertandingan antara RRQ Hoshi vs Onic Esports dan Aura Fire vs EVOS Legends.

Namun tidak hanya itu saja, ada Alter Ego yang akan menjamu Rebellion Zion, juga ada Bigetron Alpha yang menjamu Geek Fam.

Baca Juga: Amankan Upper Bracket, Hal Ini Jadi Faktor RRQ Hoshi Terseok-seok di Pertengahan Babak Reguler MPL Season 10

Namun tentu saja yang menjadi sorotan dalam jadwal Piala Presiden Mobile Legends hari ini adalah panasnya pertemuan RRQ Hoshi dan ONIC Esports.

Dua tim papan atas MPL ID yang akan membuktikan kehebatannya. Terlebih RRQ Hoshi yang sebelumnya menuai kekalahan pasti tak akan tinggal diam.

Begitu juga dengan Aura Fire yang pastinya ingin membayar kekalahan pertandingan sebelumnya. Namun langkah mereka tidak akan mudah karena mendapatkan lawan hebat.

Baca Juga: RRQ dan ONIC Mendominasi 3 Musim Terakhir MPL, Siap Raih Tiket M4?

Jangan lewatkan juga dengan pertandingan tim Esports Mobile Legends lainnya, karena kemungkinan akan ada kejutan lainnya.

Jadwal Piala Presiden Mobile Legends 14 Oktober 2022. (Instagram)
Jadwal Piala Presiden Mobile Legends 14 Oktober 2022. (Instagram)

Apakah Geek Fam bisa mengejutkan Bigetron Alpha, atau bahkan Rebellion Zion bisa memberikan perlawanan sengit Alter EGO.

Lebih lengkap berikut ini jadwal Piala Presiden Mobile Legends hari ini 14 Oktober 2022:

Baca Juga: RRQ Xin Ragukan Tim Jonathan Liandi di Piala Presiden Esports 2022

  • Alter EGO vs Rebellion Zion
  • Bigetron Alpha vs Geek Fam
  • Aura FIre VS EVOS Legends
  • RRQ Hoshi vs ONIC Esports

Pertandingan hari ini akan dimulai dari pukul 10.00 WIB yang bisa ditonton di channel YouTube Kincir Esports.

Kita nantikan siapa saja yang akan memenangkan pertandingan hari ini. Apakah Aura Fire dan RRQ Hoshi, atau malah Onic Esports yang akan menuai kemenangan Piala Presiden Mobile Legends hari ini.

Baca Juga: Pilih Lawan Tim Filipina, TODAK Ciku Waspadai RRQ Hoshi di M4 World Championship

Berita Terkait
Berita Terkini

Alpha playtestRIFTSTORM berhasil menduduki posisi teratas diSteam Global Trending Freeselama 3 hari berturut-turut....

games | 14:28 WIB

Rangkaian acara Pokemon Festival 2024 mencapai akhir acara pada hari Minggu, 5 Januari 2024....

games | 10:53 WIB

Honor of Kings (HOK) Invitational S3 akan segera digelar sebagai ajang pembuka untuk semester esports global Honor of Ki...

games | 20:50 WIB

Pada update Genshin Impact kali ini Archon Pyro Mavuika akhirnya dapat bergabung dalam party....

games | 16:59 WIB

MPL Malaysia menjadi kompetisi Mobile Legends yang menarik namun berbeda dari MPL lainnya seperti Indonesia dan Filipina...

games | 06:00 WIB